dc.description.abstract |
Chatime adalah perusahaan bubble tea yang berasal dari Taiwan dan telah membuka cabangnya di Indonesia pada tahun 2011. Sampai akhir tahun 2017, telah terdapat 192 store Chatime yang tersebar di Indonesia khususnya di kota Bandung. Namun pada akhir tahun 2017, kota Bandung kehadiran perusahaan bubble tea yang baru yaitu KOI Thé yang mengakibatkan terjadinya persaingan antara Chatime dengan KOI Thé. Berdasarkan preliminary research yang dilakukan kepada konsumen yang pernah mengkonsumsi Chatime maupun KOI Thé, maka didapatkan hasil yaitu sebagian besar responden memiliki kecenderungan untuk membeli produk KOI Thé.
Tujuan dilakukannya penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh persepsi konsumen atas food quality terhadap brand preference konsumen. Variabel dalam penelitian ini terdiri dari variabel bebas (food quality yang terdiri dari tekstur, kualitas dalam hal rasa, cita rasa yang khas, dan inovasi) dan variabel terikat (brand preference).
Data dalam penelitian ini didapatkan melalui penyebaran kuesioner kepada 100 orang responden yang pernah mengkonsumsi Chatime maupun KOI Thé. Selain itu, penulis juga menggunakan metode analisis linear berganda untuk mengetahui pengaruh dari variabel food quality (tekstur, kualitas dalam hal rasa, cita rasa yang khas, dan inovasi) terhadap brand preference.
Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan, maka didapatkan hasil yaitu terdapat pengaruh food quality terhadap brand preference. Dimensi food quality yang berpengaruh secara signifikan terhadap brand preference adalah tekstur dan kualitas dalam hal rasa. |
en_US |