Simulasi pengendalian Reactive Dividing Wall Column untuk produksi ETBE dari Etanol dan ISO-Butena

Show simple item record

dc.contributor.advisor Bisowarno, Budi Husodo
dc.contributor.author Sugandha, Billie
dc.contributor.author Jaya, Albert Halim
dc.date.accessioned 2024-06-13T04:30:03Z
dc.date.available 2024-06-13T04:30:03Z
dc.date.issued 2022
dc.identifier.other skp44510
dc.identifier.uri http://hdl.handle.net/123456789/17229
dc.description 6300 - FTI en_US
dc.description.abstract Penggunaan bensin sebagai bahan bakar utama memberikan dampak yang buruk pada lingkungan karena sering kali pembakarannya tidak sempurna yang mengakibatkan polusi udara juga peningkatan jumlah konsumsinya. Agar efisiensi pembakaran bensin dapat ditingkatkan, seringkali ditambahkan zat aditif yang bertujuan untuk meningkatan bilangan oktan pada bensin, bilangan oktan merupakan suatu angka yang menunjukkan seberapa besar tekanan yang bisa diberikan sebelum bensin terbakar. Salah satu zat yang sering digunakan sebagai zat aditif adalah Ethyl tert-Buthyl Ether (ETBE). Pada penelitian ini, ETBE akan diproduksi menggunakan reaktan etanol dan isobutena dengan menggunakan Reactive Dividing Wall Column (RDWC). RDWC merupakan penggabungan dari Reactive Distillation (RD) dan Distillation Wall Column (DWC), penggunaan RDWC mampu meningkatkan efisiensi proses dengan melakukan reaksi sekaligus pemisahan pada satu unit. Selain itu RDWC mampu meningkatkan kemurnian produk ETBE. Tujuan dari penelitian ini adalah mempelajari pengendalian pada sistem Reactive Dividing Wall Column (RDWC) pada pembentukan ETBE. Pada penelitian ini dilakukan simulasi dinamik dengan menggunakan Aspen Dynamics. Perancangan pada pengendali dilakukan dengan melakukan varies step change untuk mendapatkan First order Plus Dead time (FOPDT), proses ini di simplifikasi dan hanya melakukan perancangan pengendali dengan FOPDT pada beban reboiler di temperatur tahap paling sensitif saja. Akan dirancang 2 buah pengendali yaitu PI dan PID dengan Tuning IMC untuk membandingkan performa kedua pengendali. Peninjauan performa pengendali dilakukan dengan cara pengecekan galat dengan cara ISE, IAE, ITSE dan ITAE pada simulasi disturbance rejection dan setpoint tracking. Hasil penelitian menunjukkan dengan menggunakan manipulated variable berupa beban reboiler, pengendali akan mengendalikan temperatur pada tahap 27 yang inferensial terhadap kemurnian ETBE. Dari hasil simulasi disturbance rejection dan setpoint tracking didapatkan bahwa pengendali PID dengan tuning IMC memberikan performa pengendalian yang baik untuk digunakan sebagai controller proses RDWC, galat yang didapatkan dengan cara ISE, IAE, ITSE dan ITAE mendapatkan hasil yang sangat kecil pada simulasi disturbance rejection +2% yaitu 0.3728, 1.746, 3.490, 22.316 untuk masing-masing nilai galatnya. en_US
dc.language.iso Indonesia en_US
dc.publisher Program Studi Teknik Kimia Fakultas Teknologi Industri - UNPAR en_US
dc.subject DISTILASI en_US
dc.subject IMC en_US
dc.subject KONTROL en_US
dc.subject ETBE en_US
dc.subject ASPEN en_US
dc.subject RDWC en_US
dc.title Simulasi pengendalian Reactive Dividing Wall Column untuk produksi ETBE dari Etanol dan ISO-Butena en_US
dc.type Undergraduate Theses en_US
dc.identifier.nim/npm NPM6141801035
dc.identifier.nim/npm NPM6141801057
dc.identifier.nidn/nidk NIDN0413126801
dc.identifier.kodeprodi KODEPRODI614#Teknik Kimia


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search UNPAR-IR


Advanced Search

Browse

My Account