Abstract:
Kemajuan teknologi internet memudahkan pelaku bisnis untuk meneliti pesaing, membeli atau menjual produk atau jasanya, mengukur dan menilai ketertarikan pelanggan, mencari konsumen baru, hingga memasarkan produknya secara online. Ditengah tren aplikasi media sosial saat ini, para UMKM memanfaatkannya dalam memasarkan produknya. Eat Sambel merupakan UMKM yang menjual beberapa varian sambal kemasan dan kerap memasarkan produknya
pada media sosial TikTok. Penjualan Eat Sambel hanya dilakukan secara online, karena itu pemasaran melalui media sosial menjadi strategi utama dalam penjualan produk mereka. Metode yang dilakukan dalam penelitian ini adalah kuantitatif.
Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan kuesioner dan disebarkan kepada 102 responden yang merupakan konsumen produk Eat Sambel yang pernah melakukan pembelian dan mengetahui produk Eat Sambel lewat media sosial TikTok. Pengambilan sampel menerapkan teknik purposive sampling. Penelitian ini menerapkan analisis regresi linear sederhana dan dilakukan pengujian
menggunakan uji T (Parsial). Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa pemasaran konten pada media sosial TikTok memiliki pengaruh terhadap keputusan pemnelian produk Eat
Sambel.