Kajian awal pengaruh suhu, waktu, dan konsentrasi asam terhadap hidrolisis tandan kosong kelapa sawit

Show simple item record

dc.contributor.advisor Soetedjo, Jenny Novianti M.
dc.contributor.author Wicaksono, Andreas Adi
dc.date.accessioned 2022-11-24T04:25:50Z
dc.date.available 2022-11-24T04:25:50Z
dc.date.issued 2021
dc.identifier.other skp42109
dc.identifier.uri http://hdl.handle.net/123456789/13818
dc.description 5904 - FTI en_US
dc.description.abstract Pada industri kelapa sawit, proses produksi akan menghasilkan limbah berupa limbah padat, limbah cair dan limbah gas. Limbah padat yang terdiri dari cangkang, serabut, tandan kosong saat ini lebih banyak dijadikan pupuk, pakan ternak, arang, kompos dan lainnya. Di sisi lain, apabila melihat kandungan biomassa lignoselulosa yang terdiri dari selulosa, hemiselulosa dan lignin, dapat diolah lebih lanjut menjadi beberapa produk seperti platform chemicals. Platform chemicals merupakan senyawa kimia yang mempunyai nilai jual dan nilai guna yang tinggi. Salah satu platform chemicals yaitu asam levulinat dan furfural. Pengolahan lignoselulosa dapat dilakukan dengan memecaha rantai panjang selulosa dan hemiselulosa melalui proses hidrolisis dengan bantuan katalis berupa asam sulfat. Tahapan proses hidrolisis pada tandan kosong kelapa sawit yaitu berupa proses pretreatment, hidrolisis tandan kosong kelapa sawit, dan analisa sampel oleh kolom kromatografi HPLC (High Performance Liquid Chromatography). Proses pretreatment fisik pada tandan kosong kelapa sawit berupa pencucian, pengeringan dan pengecilan ukuran. Proses hidrolisis tandan kosong kelapa sawit berlangsung pada reaktor dengan volume 10 mL yang dipanaskan menggunakan hotplate dan media panas berupa silicon oil. Variasi yang dilakukan berupa konsentrasi asam, waktu reaksi, dan suhu reaksi. Waktu reaksi divariasikan pada 6, 10, 20 dan 45 menit, suhu reaksi 1200C, 1500C dan 1700C serta konsentrasi asam yang digunakan 0,05 M, 0,1 M, 0,15 M dan 0,5 M. Hasil dari analisa produk akhir menunjukkan bahwa perubahan konsentrasi asam dan suhu akan mempengaruhi perolehan gula (glukosa, arabinosa dan xilosa) dan asam organik (asam asetat, asam levulinat, dan furfural). Perolehan gula akan meningkat seiring dengan bertambahnya waktu reaksi dan konsentrasi asam. Perolehan furfural akan meningkat hingga mencapai titik optimum dan akan mengalami penurunan seiring dengan meningkatnya waktu reaksi. Furfural dapat diperoleh pada waktu reaksi 10 menit, konsentrasi asam 0,5 M dan suhu 1700C. en_US
dc.language.iso Indonesia en_US
dc.publisher Program Studi Teknik Kimia Fakultas Teknologi Industri - UNPAR en_US
dc.subject hidrolisis en_US
dc.subject tandan kosong kelapa sawit en_US
dc.subject furfural en_US
dc.subject asam levulinat en_US
dc.subject HPLC en_US
dc.title Kajian awal pengaruh suhu, waktu, dan konsentrasi asam terhadap hidrolisis tandan kosong kelapa sawit en_US
dc.type Undergraduate Theses en_US
dc.identifier.nim/npm NPM2016620050
dc.identifier.nidn/nidk NIDN0422117802
dc.identifier.kodeprodi KODEPRODI614#Teknik Kimia


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search UNPAR-IR


Advanced Search

Browse

My Account