Abstract:
Perkembangan teknologi telah mengurangi batasan antar negara. Hal tersebut
telah memungkinkan orang untuk mengakses informasi secara lebih luas untuk
mendapatkan produk yang mereka inginkan dari banyak negara di dunia. Dalam hal
fesyen, referensi tren bagi banyak orang Indonesia berasal dari luar negeri daripada
produk asli Indonesia. Batik, sebagai salah satu produk otentik Indonesia, telah
dikenal di seluruh dunia dan tidak hanya dianggap sebagai 'produk' tetapi diakui
memiliki nilai seni yang tinggi. Desain batik klasik yang tak lekang oleh waktu kini
diubah menjadi mode yang lebih modern sehingga dapat mengikuti tren. Senja Sore
adalah toko online di Indonesia yang menjual busana modern dengan menggunakan
bahan batik. Hal ini sangat menarik untuk mengetahui bagaimana batik, yang
berasal dari Indonesia, dilihat oleh orang Indonesia dan apakah dapat timbul niat
untuk membeli, dalam hal ini produk yang dijual oleh Batik Senja Sore.
Penelitian ini melibatkan dua variabel, variabel independen adalah Country of
Origin yang diukur dengan dimensi economic, information, conviviality, dan
personality sedangkan variabel dependen adalah Minat Beli yang diukur oleh
dimensi minat transaksional, minat referensial , minat preferensial, dan minat
exploratif. Survei dilakukan dengan membagikan kuesioner kepada 101 responden
yang merupakan pengikut akun Instagram Batik Senja Sore.
Hasil penelitian ini menunjukan adanya pengaruh yang sigifikan antara
variabel country of origin terhadap minat beli, dimana country of origin
memberikan kontribusi sebesar 46,1% pada minat beli. Survei menunjukan bahwa
minat beli Batik Senja Sore sebesar 77,94%.
Berdasarkan penelitian ini, disarankan untuk penelitian selanjutnya untuk
memasukan variabel seperti customer perceived value dari produk ini.