Abstract:
Pendahuluan - Era digital secara signifikan telah memengaruhi era perekonomian Indonesia. Adanya teknologi juga membuat konsumen semakin terbiasa dengan gaya hidup instan. Hal ini membuat tumbuh suburnya aplikasi mobile shopping. Beberapa pengembang aplikasi telah jeli melihat peluang tersebut dengan menciptakan aplikasi lifestyle yang menawarkan berbagai jasa pemenuhan kebutuhan konsumen. Aplikasi yang saat ini sedang bersaing dengan sengit adalah Grab dan GO-JEK yang menawarkan beragam fitur mulai dari transportasi sampai jasa pemesanan makanan. Dari banyak fitur yang ditawarkan, fitur pemesanan makanan menjadi fitur yang memiliki value yang tinggi bagi perusahaan karena tingginya demand akan pemesanan makanan yang praktis setiap harinya. Di era serba instan ini, konsumen menginginkan aplikasi yang dapat memenuhi kebutuhannya dengan praktis dan cepat, terlebih user aplikasi di Indonesia sudah tergolong savvy sehingga dapat menilai apakah experience dari suatu aplikasi baik atau buruk. Maka user experience menjadi titik kritis yang menentukan apakah konsumen akan memiliki niat beli ulang atau tidak.
Tujuan - Penelitian ini bertujuan untuk melihat pengaruh user experience terhadap niat beli ulang user fitur GrabFood dan GO-FOOD. Variabel yang digunakan adalah user experience sebagai variabel independen (X) dan niat beli ulang sebagai variabel dependen (Y).
Metode Penelitian - Penelitian ini dilakukan dengan membagikan kuesioner kepada 150 responden yang sudah pernah menggunakan fitur GrabFood dan GO-FOOD. Analisis regresi linier berganda digunakan untuk mengetahui pengaruh dari masing-masing dimensi dari variabel independen yaitu user experience (X) terhadap variabel dependen yaitu niat beli ulang (Y).
Temuan - Hasil penelitian ini menunjukkan adanya pengaruh positif dan signifikan dari desirability dan usability fitur GrabFood terhadap niat beli ulang. Berdasarkan hasil penelitian, 47,7% variabilitas niat beli ulang konsumen GrabFood dapat dijelaskan oleh dimensi desirability dan dimensi usability. Pada fitur GO-FOOD, niat beli ulang secara positif dan signifikan hanya dipengaruhi oleh desirability. 32,1% variabilitas niat beli ulang konsumen GO-FOOD dapat dijelaskan oleh desirability dari variabel user experience GO-FOOD.