Abstract:
Toko Sembilan dan Toko Genius merupakan toko yang menjual produk alat tulis kantor. Keduanya didirikan pada waktu yang berbeda, Toko Sembilan didirikan pada tahun 2005 dan beralamat di Jalan Suryakencana no. 39 Cibadak, Sukabumi; Sementara Toko Genius didirikan pada tahun 2013 dan beralamat di Jalan Suryakencana no. 216 Cibadak, Sukabumi. Kebutuhan masyarakat akan alat tulis semakin meningkat seiring dengan upaya pemerintah untuk meningkatkan kualitas dunia pendidikan di Indonesia, jumlah pelajar akan terus bertambah, di mana pelajar merupakan salah satu target penjualan dalam bisnis alat tulis. Namun, untuk menarik minat masyarakat untuk membeli di tokonya, setiap perusahaan perlu merancang strategi pemasaran yang baik. Lokasi dan suasana toko menjadi sebagian dari faktor yang menjadi keunggulan oleh masing-masing toko untuk menarik minat beli konsumennya.
Berdasarkan hasil wawancara singkat dengan 20 konsumen yang pernah membeli di Toko Sembilan dan Toko Genius, 18 diantaranya setuju bahwa lokasi dan suasana toko memiliki pengaruh terhadap minat beli konsumen di Toko Sembilan dan Toko Genius.
Jenis penelitian ini adalah penelitian explanatory research dengan pendekatan kuantitatif dan metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian survey dengan menyebarkan kuesioner pada Sampel sebanyak 200 responden, yaitu kepada konsumen yang pernah membeli di Toko Sembilan dan Toko Genius. Teknik analisis yang digunakan adalah regresi linier berganda. Jika dilihat pada analisis korelasi berganda, lokasi dan suasana toko memiliki hubungan yang kuat dengan minat beli kedua toko.