Tinjauan mengenai pengaturan kewajiban alimentasi sebagai akibat perceraian bagi anggota Kepolisian Republik Indonesia (POLRI)

Show simple item record

dc.contributor.advisor Meliala, Djaja Sembiring
dc.contributor.author Christianto, Yonathan
dc.date.accessioned 2017-11-30T03:48:34Z
dc.date.available 2017-11-30T03:48:34Z
dc.date.issued 2017
dc.identifier.other skp34784
dc.identifier.uri http://hdl.handle.net/123456789/4424
dc.description 3880 - FH en_US
dc.description.abstract UUP sebagai aturan umum hukum perkawinan di Indonesia ingin menghindarkan perceraian dengan cara menetapkan aturan-aturan yang mempersulit dan memperberat proses perceraian melalui penetapan alasan-alasan perceraian serta akibat hukum perceraian berupa kewajiban alimentasi. PP No. 45 Tahun 1990 jo PP No. 10 Tahun 1983 serta Perkapolri No. 9 Tahun 2010 sebagai aturan khusus haruslah mengatur ketentuan yang semakin memperberat perceraian sejalan dengan ketentuan-ketentuan dalam UUP, namun tetap tidak bertentangan dengan UUP. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaturan kewajiban alimentasi sebagai akibat perceraian beserta sanksi bagi pelanggarnya yang seharusnya berlaku bagi anggota Polri dalam rangka memberi pemberatan perceraian kepada anggota Polri. Metode penelitian dalam penulisan hukum ini adalah metode yuridis normatif yaitu penelitian yang menggunakan sumber hukum sebagai variabel untuk menganalisis dan menciptakan kebenaran yang reliable. Pendekatan yang akan digunakan adalah pendekatan komparatif dengan menggunakan PP No. 45 Tahun 1990 jo PP No. 10 Tahun 1983 yang berlaku bagi PNS sebagai data pembanding dari objek penelitian penulisan hukum ini. Hasil yang diperoleh dari penelitian penulisan hukum ini yaitu bahwa pengaturan kewajiban alimentasi sebagai akibat perceraian dalam Perkapolri No. 9 Tahun 2010 tidak bertentangan dengan UUP, namun tidak memberikan pemberatan lebih proses perceraian layaknya PP No. 45 Tahun 1990 jo PP No. 10 Tahun 1983 bagi PNS. Akibat yang ditimbulkan dari hal tersebut adalah timbulnya diskriminasi aturan pemberatan proses perceraian melalui pembagian kewajiban alimentasi sebagai akibat perceraian yang berlaku bagi PNS dan Polri sebagai satu kesatuan Pegawai Negeri. en_US
dc.publisher Program Studi Ilmu Hukum Fakultas Hukum - UNPAR en_US
dc.subject pembagian gaji en_US
dc.subject kewajiban alimentasi en_US
dc.subject perceraian en_US
dc.subject Pegawai Negeri en_US
dc.subject Polri en_US
dc.title Tinjauan mengenai pengaturan kewajiban alimentasi sebagai akibat perceraian bagi anggota Kepolisian Republik Indonesia (POLRI) en_US
dc.type Undergraduate Theses en_US
dc.identifier.nim/npm NPM2013200111
dc.identifier.nidn/nidk NIDK8886030016
dc.identifier.kodeprodi KODEPRODI605#Ilmu Hukum


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search UNPAR-IR


Advanced Search

Browse

My Account