Analisis pengaruh Country of Origin terhadap preferensi pembelian merek kosmetik Wardah sebagai merek lokal : suatu studi di Kota Bandung

Show simple item record

dc.contributor.advisor Sunanto, Sandra
dc.contributor.author Puspita, Maretta Dewi
dc.date.accessioned 2017-10-11T03:50:04Z
dc.date.available 2017-10-11T03:50:04Z
dc.date.issued 2017
dc.identifier.other skp34492
dc.identifier.uri http://hdl.handle.net/123456789/3452
dc.description 22706 - FE en_US
dc.description.abstract Adanya pasar bebas MEA (Masyarakat Ekonomi Asean) menyebabkan transaksi jual beli barang atau jasa yang ada di kawasan Asia Tenggara dengan mudah berjalan, hal ini membuat tersedianya banyak pilihan produk yang dapat dipilih oleh konsumen di Indonesia. Salah satu cara untuk mengevaluasi berbagai pilihan produk tersebut yaitu faktor negara asal atau Country of origin (COO). Country of origin adalah asosiasi dan kepercayaan mental seseorang akan suatu produk yang dipicu oleh negara asal produk (Kotler and Keller, 2016: 260). Kemudian hasil penilaian konsumen secara umum mengenai Country of origin tersebut menjadi dasar pertimbangan konsumen dalam evaluasi alternatif. Dari penjabaran tersebut, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Country of origin terhadap preferensi konsumen kota Bandung untuk merek kosmetik Wardah. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif yang bersifat explanatory dimana populasinya adalah masyarakat wanita pembeli produk Wardah yang bertempat tinggal di kota Bandung. Dalam penelitian ini terdapat dua variabel yaitu Country of origin (X) menggunakan teori dari Listiana (2012) sebagai variabel independen yang memiliki tiga sub variabel yaitu country beliefs, people affect dan desired interaction. Serta Brand preference (Y) menggunakan teori dari fongana (2009). Hasilnya, dari penelitian ini diketahui bahwa country of origin berpengaruh terhadap brand preference. Selain itu juga ditemukan bahwa konsumen Wardah ternyata lebih memilih produk kosmetik impor dibandingkan Wardah sendiri. Hal ini dikarenakan konsumen merasa bahwa produk kosmetik impor lebih berkualitas dan bergengsi, meskipun mereka tahu bahwa harga produk kosmetik lokal lebih terjangkau. Untuk itu, agar konsumen mau terus-menerus memilih Wardah sebagai pilihan merek kosmetik mereka, Wardah dapat melakukan branding yang membuat konsumen mempersepsikan bahwa produk Indonesia juga sebagus produk luar negeri. en_US
dc.publisher Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi - UNPAR en_US
dc.subject Country of origin en_US
dc.subject country beliefs en_US
dc.subject people affect en_US
dc.subject desired interaction en_US
dc.subject brand preference en_US
dc.title Analisis pengaruh Country of Origin terhadap preferensi pembelian merek kosmetik Wardah sebagai merek lokal : suatu studi di Kota Bandung en_US
dc.type Undergraduate Theses en_US
dc.identifier.nim/npm NPM2012120254
dc.identifier.kodeprodi KODEPRODI603#Manajemen


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search UNPAR-IR


Advanced Search

Browse

My Account