Strategi arsitektural untuk mereduksi kesan skala ruang monumental di area bermain anak : studi kasus Taman Monumen Perjuangan Rakyat Jawa Barat

Show simple item record

dc.contributor.advisor Widjaja, Pele
dc.contributor.author Kesumah, Reina
dc.date.accessioned 2024-11-11T09:45:28Z
dc.date.available 2024-11-11T09:45:28Z
dc.date.issued 2024
dc.identifier.other skp46309
dc.identifier.uri http://hdl.handle.net/123456789/19411
dc.description 7176 - FTA en_US
dc.description.abstract Anak adalah generasi penerus bangsa yang membutuhkan ruang bermain untuk tumbuh kembangnya. Bermain membantu perkembangan kognitif, sosial, dan motorik anak. Area bermain anak di Taman Monumen Perjuangan Rakyat Jawa Barat (MPRJB) adalah bagian dari hasil revitalisasi taman publik tersebut yang diresmikan pada Desember 2023. Fungsi area bermain anak di tempat tersebut kurang sesuai dengan rencana awal perancangan kawasan. Taman MPRJB seharusnya sebagai penghubung Gedung Sate dengan MPRJB yang dibangun dengan sifat grand manner dan berskala ruang monumental. Penambahan area bermain anak pada Taman MPRJB membutuhkan sifat ruang yang berlawanan dengan skala ruang monumental. Penelitian ini dilakukan untuk mencari tahu bagaimana persepsi anak terhadap skala ruang monumental dan strategi untuk mereduksinya di area bermain anak Taman MPRJB. Penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif dan pendekatan kualitatif dengan cara mendeskripsikan kondisi monumentalitas pada Taman MPRJB dan elemen arsitektur yang mereduksi monumentalitas khusus pada area bermain anak. Digunakan data dari kuesioner yang ditujukan kepada anak-anak untuk mengetahui persepsi anak terhadap hasil analisis monumentalitas dari area bermain anak Taman MPRJB dan mengetahui strategi mereduksi skala ruang monumental dari hasil persepsi anak. Kesimpulan dari penelitian, ditemukan bahwa persepsi anak berbeda dengan orang dewasa dipengaruhi faktor perkembangan, pertumbuhan, dan pengalaman. Terdapat juga beberapa elemen skala ruang yang tinggi dan rendah pengaruhnya terhadap skala ruang monumental di Taman MPRJB dari persepsi anak. Elemen skala ruang yang berpengaruh besar bagi persepsi skala ruang anak adalah garis, bentuk, repetisi, space, gelap/terang, dan tekstur. Sehingga, perubahan elemenelemen tersebut dapat berdampak lebih banyak dalam strategi mereduksi kesan ruang monumental bagi anak sebagai pengguna mayoritas di area bermain anak. en_US
dc.language.iso Indonesia en_US
dc.publisher Program Studi Arsitektur Fakultas Teknik - UNPAR en_US
dc.subject REVITALISASI en_US
dc.subject GRAND MANNER en_US
dc.subject PERSEPSI ANAK en_US
dc.subject SKALA MONUMENTAL en_US
dc.subject AREA BERMAIN ANAK en_US
dc.subject TAMAN MPRJB en_US
dc.title Strategi arsitektural untuk mereduksi kesan skala ruang monumental di area bermain anak : studi kasus Taman Monumen Perjuangan Rakyat Jawa Barat en_US
dc.type Undergraduate Theses en_US
dc.identifier.nim/npm NPM6112001001
dc.identifier.nidn/nidk NIDN0429087108
dc.identifier.kodeprodi KODEPRODI611#Arsitektur


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search UNPAR-IR


Advanced Search

Browse

My Account