Sense of Community pada rumah susun : objek studi Rumah Susun Cinta Kasih Buddha Tzu Chi 1 dan 2

Show simple item record

dc.contributor.advisor Dwisusanto, Yohanes Basuki
dc.contributor.author Anrez, Debora Natanael
dc.date.accessioned 2024-09-04T04:23:12Z
dc.date.available 2024-09-04T04:23:12Z
dc.date.issued 2024
dc.identifier.other skp45864
dc.identifier.uri http://hdl.handle.net/123456789/18461
dc.description 7061 - FTA en_US
dc.description.abstract Sense of community, atau disebut juga sebagai rasa memiliki, adalah suatu keterkaitan sosial yang melibatkan interaksi di dalam suatu lingkungan masyarakat, yang kemudian menciptakan perasaan saling memiliki. Perasaan tersebut timbul dari adanya saling berbagi dan ketergantungan antar individu (McMillan dan Chavis, 1986). Sense of community sendiri merupakan sebuah konsep terkait rasa kebersamaan terhadap lingkungannya yang dibangun oleh setiap individu maupun kelompok selama ia tinggal disuatu tempat dalam jangka waktu tertentu. Sense of community pada rumah susun sendiri juga melibatkan bagaimana penghuni merasa terhubung dengan tetangga, lingkungan sekitar, dan fasilitas umum. Sense of community yang baik pada lingkungan rumah susun dapat ditinjau juga dari berbagai faktor seperti faktor fisik spasial yang mencakup tata letak, bentuk, serta hubungan ruang yang baik dan mendukung adanya interaksi untuk membangun sense of community yang baik pada lingkungan rumah susun. Lalu terdapat faktor pengelola yang mendukung adanya kegiatan – kegiatan yang ada pada rumah susun untuk memicu adanya interaksi dan membangun sense of community pada lingkungan rumah susun. Dan juga adanya faktor individu, dimana setiap individu ini ingin melakukan interaksi satu dengan yang lainnya sehingga dapat membangun atau memicu sense of community antar penghuninya. Keberhasilan manajemen Rusun Cinta Kasih dalam memperbaiki kualitas hidup penghuninya terletak pada kemampuannya untuk mengubah persepsi dan perilaku penghuni, yang pada akhirnya meningkatkan tingkat kepuasan mereka. Penelitian menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif yang bertujuan memberikan pemahaman mendalam dan deskripsi yang komprehensif tentang suatu fenomena atau konteks yang ada. Data yang diperoleh berasal dari observasi langsung di lokasi, wawancara dengan pengelola rumah susun dan wawancara dengan penghuni atau pengguna serta memperoleh data berbagai sumber lain seperti studi literatur, data statistik dan berbagai sumber online sebagai pelengkap. Selanjutnya, data yang ada dianalisis dan diperoleh kesimpulan. Dapat disimpulkan bahwa desain fisik rumah susun memiliki dampak signifikan terhadap pengalaman penghuni dan terbentuknya Sense of Community. Ruang terbuka, dan fasilitas komunal dapat memfasilitasi interaksi sosial, memperkuat ikatan antar anggota komunitas, dan menciptakan lingkungan yang nyaman.Interaksi sosial antar penghuni memiliki peran sentral dalam membentuk dan mempertahankan Sense of Community. Ruang-ruang komunal yang mendukung pertemuan, acara bersama, dan kegiatan bersama dapat meningkatkan interaksi sosial dan memperkukuh hubungan antar anggota komunitas. Serta fisik spasial yang dirancang dengan baik, seperti taman, jalur pejalan kaki, dan fasilitas umum, dapat memberikan penghuni rasa keterkaitan dengan lingkungan sekitar. Hal ini dapat menciptakan atmosfer yang positif, meningkatkan rasa bangga terhadap tempat tinggal, dan mendukung terbentuknya Sense of Community. en_US
dc.language.iso Indonesia en_US
dc.publisher Program Studi Arsitektur Fakultas Teknik - UNPAR en_US
dc.subject SENSE OF COMMUNITY en_US
dc.subject FISIK SPASIAL en_US
dc.subject INTERAKSI SOSIAL en_US
dc.subject RUMAH SUSUN en_US
dc.title Sense of Community pada rumah susun : objek studi Rumah Susun Cinta Kasih Buddha Tzu Chi 1 dan 2 en_US
dc.type Undergraduate Theses en_US
dc.identifier.nim/npm NPM6111901066
dc.identifier.nidn/nidk NIDK8937870023
dc.identifier.kodeprodi KODEPRODI611#Arsitektur


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search UNPAR-IR


Advanced Search

Browse

My Account