Pengaruh jenis katalis dan waktu reaksi terhadap hasil akhir pengolahan limbah LDPE dengan metode catalytic cracking

Show simple item record

dc.contributor.advisor Hudaya, Tedi
dc.contributor.advisor Soetedjo, Jenny Novianti M.
dc.contributor.author Daniel
dc.date.accessioned 2024-07-30T04:22:29Z
dc.date.available 2024-07-30T04:22:29Z
dc.date.issued 2023
dc.identifier.other skp45248
dc.identifier.uri http://hdl.handle.net/123456789/18023
dc.description 6482 - FTI en_US
dc.description.abstract Plastik merupakan hal yang sudah tidak dapat dipisahkan dari kehidupan manusia yang menyebabkan terus meningkatnya produksi plastik di dunia. Peningkatan produksi plastik yang terjadi diikuti juga oleh peningkatan jumlah limbah plastik khususnya limbah plastik LDPE. Maka dari itu, diperlukan solusi pengolahan limbah untuk plastik LDPE. Adapun metode yang sering digunakan dalam mengolah limbah LDPE adalah metode cracking dimana terjadi pemecahan rantai pa njang hidrokarbon LDPE menjadi hidrokarbon yang lebih sederhana yang dapat digunakan sebagai bahan bakar cair. Terdapat dua metode cracking yang umumnya digunakan diantaranya thermal cracking dan catalytic cracking. Pada penelitian ini, metode catalytic cracking dipilih sebagai metode untuk mengolah limbah plastik LDPE. Metode catalytic cracking dipilih untuk menurunkan resiko yang terjadi selama operasi dimana catalytic cracking memiliki temperatur operasi yang jauh lebih rendah dari thermal cracking yang bisa mencapai 700 o C. tiga variasi diantaranya variasi pelarut, variasi katalis dan waktu reaksi untuk menentukan kondisi operasi yang paling baik dan ekonomis dalam menghasilkan produk fraksi cair yang tinggi. Penelitian dimulai dengan menguji apakah paraffin wax dan paraffinic oil 95 dapat digunakan sebagai pengganti kerosin sebagai pelarut untuk meminimalisir produk fraksi gas yang terbentuk yang kemudian dilanjutkan dengan memvariasikan waktu reaksi dan katalis yang digunakan dimana variasi waktu reaksi berada pada 1, 2 dan 3 jam. Sedangkan katalis bentonit dan ZSM 5 digunakan sebagai variasi katalis. Hasil terbaik didapat menggunakan kerosin sebagai pelar ut dengan katalis ZSM 5 pada waktu reaksi 2 jam. en_US
dc.language.iso Indonesia en_US
dc.publisher Program Studi Teknik Kimia Fakultas Teknologi Industri - UNPAR en_US
dc.subject KATALIS en_US
dc.subject LIMBAH PLASTIK en_US
dc.subject LDPE en_US
dc.subject BAHAN BAKAR CAIR en_US
dc.subject WAKTU REAKSI en_US
dc.title Pengaruh jenis katalis dan waktu reaksi terhadap hasil akhir pengolahan limbah LDPE dengan metode catalytic cracking en_US
dc.type Undergraduate Theses en_US
dc.identifier.nim/npm NPM6141801126
dc.identifier.nidn/nidk NIDN0421087203
dc.identifier.nidn/nidk NIDN0421088602
dc.identifier.kodeprodi KODEPRODI#614Teknik Kimia


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search UNPAR-IR


Advanced Search

Browse

My Account