Analisis strategi bersaing PT. Rakattan Naga Nusantara

Show simple item record

dc.contributor.advisor Jane, Orpha
dc.contributor.author Muzhaffar, Muhammad Kevin
dc.date.accessioned 2023-08-10T07:53:45Z
dc.date.available 2023-08-10T07:53:45Z
dc.date.issued 2022
dc.identifier.other skp43280
dc.identifier.uri http://hdl.handle.net/123456789/15713
dc.description 10149 - FISIP en_US
dc.description.abstract Jumlah UMKM yang terdapat di kota Bandung mengalami kenaikan setiap tahunnya. Semakin meningkatnya jumlah unit usaha di kota Bandung membuat semakin ketatnya persaingan bisnis. Ditambah dengan adanya pandemi Covid-19 menambah tantangan bagi para pengusaha untuk bisa bersaing dalam industrinya. Akibat dari pandemi ini banyak sektor bisnis yang mengalami penurunan penjualan. Tetapi tidak semua perusahaan mengalami penurunan penjualan pada saat pandemi ini. PT. Rakattan Naga Nusantara adalah unit usaha yang berada di kota Bandung, bergerak di industri bisnis furniture. Penjualan perusahaan cenderung stabil pada saat pandemi. Penerapan strategi bersaing yang tepat dapat membuat perusahaan menciptakan keunggulan kompetitif dibandingkan pesaingnya. Perusahaan memiliki keunggulan dari segi nilai yang berbeda dari pesaingnya. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif analitis dengan metode penelitian studi kasus, yang berfokus pada menganalisa strategi bersaing yang digunakan perusahaan saat ini. Teknik dari pengumpulan data yang digunakan pada penelitian ini menggunakan teknik wawancara dan observasi. Data yang dikumpulkan diolah dalam sebuah kerangka kerja dalam menganalisis aktivitas perusahaan dari sisi lingkungan internal dan lingkungan eksternal. Yang kemudian disimpulkan melalui Analisis S.W.O.T untuk mengetahui penerapan dan rancangan strategi bagi PT. Rakattan Naga Nusantara. Berdasarkan hasil penelitian, PT. Rakattan Naga Nusantara saat ini menggunakan Board Differentiation Strategy dalam menghadapi ketatnya persaingan di industri ini. Perusahaan memiliki nilai yang berbeda dari pesaingnya, seperti menyediakan konsultan desain, pelayanan yang lebih lengkap dibandingkan para pesaingnya, dan hasil desain yang berbeda daripada pesaingnya. Dengan menerapkan strategi ini dapat memberikan nilai yang berbeda kepada konsumen, sehingga dapat menarik keinginan konsumen untuk membeli di perusahaan. Berdasarkan pada hasil analisis dan kesimpulan maka penulis mengusulkan perusahaan tetap menggunakan Board Differentiation Strategy dengan meningkatkan manajemen internal perusahaan, mengembangkan digital marketing perusahaan, merekrut manajer SDM agar SDM yang dimiliki perusahaan dapat unggul, dan membuat strategi harga seperti harga paket sehingga konsumen dapat lebih tertarik lagi. Dengan menerapkan hal tersebut kedepannya perusahaan dapat mempertahankan keunggulan kompetitifnya dan membuat perusahaan lebih maju kedepannya. en_US
dc.language.iso Indonesia en_US
dc.publisher Program Studi Ilmu Administrasi Bisnis Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik - UNPAR en_US
dc.subject PERSAINGAN en_US
dc.subject strategi bersaing en_US
dc.subject SWOT en_US
dc.title Analisis strategi bersaing PT. Rakattan Naga Nusantara en_US
dc.type Undergraduate Theses en_US
dc.identifier.nim/npm NPM6081801165
dc.identifier.nidn/nidk NIDN0406107001
dc.identifier.kodeprodi KODEPRODI608#Ilmu Administrasi Bisnis


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search UNPAR-IR


Advanced Search

Browse

My Account