dc.description.abstract |
Teknologi informasi dan komunikasi pada zaman ini sangat berkembang.
Seperti smartphone Xiaomi yang menawarkan berbagai jenis smartphone untuk
semua kalangan dengan menonjolkan berbagai ciri khas. Xiaomi adalah perusahaan
yang bergerak dalam bidang teknologi khususnya dalam bidang smartphone yang
berdiri pada tahun 2010, dan masuk ke Indonesia pada tahun 2014. Xiaomi pada
kuartal II 2020 hingga kuartal II 2021 di Indonesia mengalami peningkatan
penjualan dibandingkan dengan beberapa pesaing smartphone lainnya. Dalam
penelitian ini ingin dapat mengetahui pengaruh dari Citra merek, Kualitas produk,
dan Harga terhadap keputusan pembelian smartphone Xiaomi. Hal ini menjadi latar
belakang penelitian untuk menganalisis citra merek, kualitas produk, dan harga
terhadap keputusan pembelian smartphone Xiaomi.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kuantitatif
dengan melakukan penyebaran kuisioner kepada 120 responden yang ditentukan
dengan rumus incidental sampling dan memenuhi kriteria yang peneliti berikan.
Penelitian ini menggunakan analisis regresi berganda dengan pengujian hipotesis
menggunakan uji T dan F.
Hasil penelitian yang didapat adalah terdapat pengaruh citra merek, kualitas
produk, dan harga terhadap keputusan pembelian. Setelah diuji secara parsial,
dimensi citra merek, kualitas produk dan harga berpengaruh signifikan terhadap
keputusan pembelian smartphone Xiaomi |
en_US |