Abstract:
Pada masa pandemi Covid-19 saat ini, proses knowledge sharing menjadi terhambat karena setiap perusahaan mengharuskan para karyawannya untuk bekerja dari rumah (Work from home/WFH). Salah satu alat yang dapat digunakan untuk mendukung knowledge sharing di tengah Work from home/WFH adalah IT Infrastructure (ITI). IT Infrastructure (ITI) merupakan suatu alat yang dapat mendukung perusahaan untuk menjaga knowledge perusahaan baik yang ada di dalam internal perusahaan maupun yang dimiliki oleh masing-masing karyawan. IT Infrastructure (ITI) membuat proses knowledge sharing dalam perusahaan menjadi efisien dan efektif. Selain itu, untuk mendukung knowledge sharing diperlukan juga sikap altruism dari setiap karyawan. Sikap altruism kekuatan motivasi diri untuk membantu orang lain. Oleh sebab itu, penelitian ini bertujuan untuk melihat bagaimana pengaruh IT Infrastructure (ITI) dan sikap Altruism terhadap Knowledge Sharing Intention (KSI) di Cafe X.
Jenis Penelitian yang digunakan adalah penelitian explanatory yang bertujuan untuk mengetahui pengaruh IT Infrastructure (ITI) dan sikap Altruism terhadap Knowledge Sharing Intention (KSI). Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner dan wawancara. Teknik sampling yang digunakan adalah teknik sampling Sensus/jenuh.
Hasil analisis deskriptif menunjukan nilai rata-rata terbesar variabel IT Infrastructure (ITI), adalah pada dimensi database dengan nilai 3,75, dan nilai rata-rata terendah diperoleh dimensi support staff dengan nilai rata-rata 3,08. Sedangkan untuk variabel sikap Altruism, dimensi Altruism via social media diperoleh nilai rata-rata sebesar 3,72. Untuk variabel Knowledge Sharing Intention (KSI) nilai rata-rata terbesar adalah dimensi kedekatan dengan nilai 3,76, dan nilai rata-rata terendah adalah pada dimensi jenis knowledge dengan nilai rata-rata yang diperoleh adalah 3,56. Hasil Uji F diperoleh bahwa IT Infrastructure (ITI) dan Sikap Altruism memberikan pengaruh simultan yang signifikan terhadap variabel Knowledge Sharing Intention (KSI). Pada Uji t diperoleh bahwa variabel IT Infrastructure (ITI) dan Sikap Altruism mempunyai pengaruh yang signifikan secara parsial terhadap Knowledge Sharing Intention (KSI). Hasil Uji Koefisien Determinasi menunjukan bahwa IT Infrastructure (ITI) dan Sikap Altruism memberikan pengaruh terhadap Knowledge Sharing Intention (KSI) sebesar 64,8% dan 35,2% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak masuk dalam model penelitian ini.