Kajian teori Feng Shui aliran bentuk dan lima elemen pada Hotel Swiss-Bel Pangkalpinang

Show simple item record

dc.contributor.advisor Mariana, Dewi
dc.contributor.author Kristanti, Carrissa
dc.date.accessioned 2023-01-13T07:06:52Z
dc.date.available 2023-01-13T07:06:52Z
dc.date.issued 2021
dc.identifier.other skp41336
dc.identifier.uri http://hdl.handle.net/123456789/14157
dc.description 6400 - FTA en_US
dc.description.abstract Hotel Swiss-bel Pangkalpinang merupakan salah satu hotel bintang empat yang terletak di Jalan Jendral Sudirman No.65, Gedung Nasional, Kec. Taman Sari, Kota Pangkal Pinang, Kepulauan Bangka Belitung. Bangunan hotel berada di belakang bangunan heritage yang disebut “House of Lay” yang sekarang berfungsi sebagai restoran. Hotel Swiss-bel Pangkalpinang mulai beroperasi pada tahun 2018 dan sudah mencapai occupancy rate 50%-60%. Meskipun hotel terbilang baru dalam beroperasi dan muka bangunan cenderung tertutup oleh bangunan heritage, namun hotel ini tetap ramai dikunjungi baik untuk menginap atau menghadiri acara pada hotel. Melihat fenomena ini, feng shui dianggap sebagai salah satu faktor yang mempengaruhi dan sehubungan dengan itu, maka dipilih teori aliran bentuk dan lima elemen. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif-kualitatif, dengan melakukan survei langsung ke objek studi untuk mengamati bangunan Hotel Swiss-bel Pangkalpinang. Objek studi dikaji pada skala makro yang berupa lingkungan sekitar hotel dan tapak hotel dan skala mikro berupa penggunaan warna dan bentuk pada selubung bangunan dan ruang dalam bangunan. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi dan wawancara kepada pihak pengelola hotel, kemudian data yang terkumpul akan dikaji berdasarkan teori feng shui. Kesimpulan penelitian ini adalah bahwa pada skala makro terdapat ketidaksesuaian penempatan bangunan hotel dengan konsep empat hewan langit, terdapat juga hasil yang baik dan sudah sesuai antara. Ketidaksesuaian pada skala makro lainnya ada pada bentuk tapak dan elemen di luar bangunan dengan teori bentuk feng shui. Namun, hasil kajian skala mikro banyak ditemukan keharmonisan pada selubung dan ruang dalam bangunan dengan lima elemen dalam feng shui. en_US
dc.language.iso Indonesia en_US
dc.publisher Program Studi Arsitektur Fakultas Teknik - UNPAR en_US
dc.subject feng shui en_US
dc.subject selubung bangunan en_US
dc.subject ruang dalam en_US
dc.subject aliran bentuk en_US
dc.subject lima elemen en_US
dc.title Kajian teori Feng Shui aliran bentuk dan lima elemen pada Hotel Swiss-Bel Pangkalpinang en_US
dc.type Undergraduate Theses en_US
dc.identifier.nim/npm NPM2017420114
dc.identifier.nidn/nidk NIDN0417127504
dc.identifier.kodeprodi KODEPRODI611#Arsitektu


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search UNPAR-IR


Advanced Search

Browse

My Account