Hubungan antara aktivitas pengguna dengan desain fisik taman publik pada Perumahan Taman Kopo Indah V : objek studi Cluster Sommerville, Bandung

Show simple item record

dc.contributor.advisor Dwisusanto, Yohanes Basuki
dc.contributor.author Devina, Clara
dc.date.accessioned 2023-01-11T07:30:53Z
dc.date.available 2023-01-11T07:30:53Z
dc.date.issued 2021
dc.identifier.other skp41325
dc.identifier.uri http://hdl.handle.net/123456789/14117
dc.description 6389 - FTA en_US
dc.description.abstract Ruang terbuka publik menjadi hal yang penting untuk disediakan dalam setiap perancangan suatu lingkungan. Manusia sebagai pengguna lingkungan yang ada, merupakan makhluk sosial yang tidak dapat hidup sendirian, sehingga manusia membutuhkan wadah untuk bersosialisasi dengan sesamanya. Dengan adanya ruang terbuka publik sebagai salah satu wadah untuk melakukan aktivitas sosial, masyarakat dapat bersosialisasi satu dengan yang lain, sehingga terdapat cakupan relasi yang lebih erat dan luas antar individu yang tinggal dalam lingkungan tersebut. Dalam memenuhi kebutuhan hidupnya, masyarakat akan selalu mencari lingkungan yang nyaman dan ideal untuk mereka tempati, termasuk dalam memilih lingkungan tempat tinggal. Salah satu hal yang penting dalam sebuah perumahan adalah keberadaan ruang terbuka publik sebagai sarana bersosialisasi dan berekreasi. Salah satu bentuk ruang terbuka publik yang terdapat pada lingkungan perumahan adalah taman publik. Namun pada kenyataannya, tidak jarang ditemukan taman publik yang jarang dimanfaatkan oleh para penghuni perumahan. Padahal taman tersebut telah disediakan pada lokasi-lokasi tertentu sesuai dengan perencanaan yang telah dibuat sebelumnya oleh pihak pengembang. Penelitian ini difokuskan pada hubungan antara aktivitas pengguna dengan desain fisik taman publik yang berada di cluster Sommerville, sebagai cluster perumahan pertama yang dibangun di Taman Kopo Indah V. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Data dikumpulkan terhadap sampel setiap tipe taman publik yang berada pada cluster Sommerville berdasarkan hasil observasi, wawancara, serta studi literatur. Hal-hal terkait desain fisik dan aktivitas yang terjadi pada taman publik tersebut dikaji berdasarkan teori-teori yang telah didapatkan, sehingga kemudian dapat diketahui bagaimana hubungan antara aktivitas pengguna dengan desain fisik taman publik pada cluster Sommerville. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat kaitan erat antara aktivitas pengguna dengan desain fisik taman publik yang ada. Pada taman dengan aktivitas tinggi dan sedang, aktivitas yang terjadi merupakan aktivitas opsional dan sosial, sedangkan pada taman dengan aktivitas rendah, aktivitas yang terjadi cenderung hanya berupa aktivitas opsional dalam durasi yang lebih singkat. Perbedaan desain fisik pada berbagai sampel taman yang ditinjau melalui pengaturan fisik taman, kemampuan melihat aktivitas sekitar, jarak taman terhadap unit rumah pengguna, penyediaan fasilitas, penataan fasilitas, serta penataan vegetasi mempengaruhi tinggi rendahnya aktivitas yang terjadi pada setiap taman. en_US
dc.language.iso Indonesia en_US
dc.publisher Program Studi Arsitektur Fakultas Teknik - UNPAR en_US
dc.subject aktivitas pengguna en_US
dc.subject desain fisik en_US
dc.subject taman publik en_US
dc.title Hubungan antara aktivitas pengguna dengan desain fisik taman publik pada Perumahan Taman Kopo Indah V : objek studi Cluster Sommerville, Bandung en_US
dc.type Undergraduate Theses en_US
dc.identifier.nim/npm NPM2017420040
dc.identifier.nidn/nidk NIDN0428035801
dc.identifier.kodeprodi KODEPRODI611#Arsitektur


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search UNPAR-IR


Advanced Search

Browse

My Account