Abstract:
Pada tahun 2030, diperkirakan total penduduk Indonesia akan diduduki oleh
generasi milenial. Para pelaku bisnis kuliner saat ini beramai-ramai mencari cara
untuk mendatangkan generasi milenial ke tempat usaha mereka. Hal ini membuat
para pelaku bisnis untuk memperhatikan store atmosphere dalam tokonya untuk
menarik konsumen datang ke toko tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk
mengetahui seberapa besar pengaruh store atmosphere terhadap minat beli generasi
milenial pada Rumah Makan Gudeg Keraton Bintaro
Berdasarkan hasil kuesioner yang telah dibagikan kepada 165 responden
generasi milenial yang pernah membeli di Rumah Makan Gudeg Keraton,
membuahkan hasil bahwa store atmosphere di Gudeg Keraton sudah sangat baik
untuk menarik minat beli generasi milenial.
Jenis penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dan metode penelitian
yang digunakan adalah penyebaran kuesioner kepada 165 responden, yaitu kepada
generasi milenial yang pernah membeli di Gudeg Keraton Bintaro. Teknik analisis
yang digunakan adalah regresi linier berganda. Jika dilihat pada analisis korelasi,
keempat dimensi yang diteliti yaitu exterior, general interior, store layout, dan
interior display memiliki hubungan yang kuat dengan minat beli di Gudeg Keraton.