Analisis penilaian pemasok pada PT. Sumber Pangan Perkasa di masa pandemi Covid-19

Show simple item record

dc.contributor.advisor Sulungbudi, Brigita Meylianti
dc.contributor.author Hadrian, Dennis
dc.date.accessioned 2022-01-26T03:35:28Z
dc.date.available 2022-01-26T03:35:28Z
dc.date.issued 2021
dc.identifier.other skp40907
dc.identifier.uri http://hdl.handle.net/123456789/12640
dc.description 24292 - FE en_US
dc.description.abstract Pandemi COVID-19 menyerang segala sektor yang ada di suatu negara, mulai dari kesehatan, sosial, politik, hingga ekonomi. Indonesia sendiri mengalami penurunan pada sektor ekonomi dan industri makanan menjadi salah satu yang paling terdampak. Hal ini membuat perusahaan harus lebih mempertimbangkan segala keputusannya yang berkaitan dengan keberlangsungan usahanya, termasuk dengan pemasok. Setiap perusahaan harus memiliki pemasok yang baik untuk menunjang keberlangsungan usahanya agar bisa berjalan dengan baik. Pemasok yang menjalin kerjasama dengan perusahaan tentu memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing, tidak luput juga setiap pemasok memiliki karakteristiknya masingmasing. Oleh karena itu, penilaian pemasok yang telah bekerja sama dengan perusahaan harus dinilai agar bisa dievaluasi kinerjanya. Pada kesempatan ini, penelitian akan penilaian pemasok akan dilakukan terhadap pemasok utama dari PT. Sumber Pangan Perkasa. PT. Sumber Pangan Perkasa memiliki empat pemasok utama, yaitu “Foodex”, “Pawon”, “Saritama”, dan “Diva”. Keempat pemasok utama dari PT. Sumber Pangan Perkasa akan dianalisis menggunakan metode analytical hierarchy process dengan menggunakan lima kriteria utama, yaitu quality, cost, flexibility, delivery, dan responsiveness. Pengambilan data akan dilakukan melalui wawancara dengan pemilik perusahaan terhadap bagaimana penilaian pribadi dari pemilik mengenai keempat pemasok ini yang berkaitan dengan kelima kriteria tersebut. Wawancara juga dilakukan agar bisa diketahui tingkat kepentingan dari kelima kriteria tersebut bagi perusahaan. Berdasarkan penghitungan dengan metode analytical hierarchy process didapatkan hasil bahwa quality merupakan kriteria paling penting bagi PT. Sumber Pangan Perkasa dan delivery merupakan kriteria yang paling tidak penting bagi PT. Sumber Pangan Perkasa. Pemasok terbaik bagi PT. Sumber Pangan Perkasa adalah “Pawon”, sedangkan yang paling kurang menguntungkan adalah “Foodex” en_US
dc.language.iso Indonesia en_US
dc.publisher Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi - UNPAR en_US
dc.subject AHP en_US
dc.subject pemasok en_US
dc.title Analisis penilaian pemasok pada PT. Sumber Pangan Perkasa di masa pandemi Covid-19 en_US
dc.type Undergraduate Theses en_US
dc.identifier.nim/npm NPM2015120113
dc.identifier.nidn/nidk NIDN0407067201
dc.identifier.kodeprodi KODEPRODI603#Manajemen


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search UNPAR-IR


Advanced Search

Browse

My Account