Abstract:
Perusahaan Cr:Sh merupakan startup yang dibentuk oleh empat orang mahasiswa, yang kemudian menjadi sebuah tim bernama Cr:Sh yang memiliki sebuah produk abon sayur terbuat dari sayur kangkung yang memiliki rasa dan tekstur seperti camilan.
Adanya fenomena masyarakat kurang mengkonsumsi sayuran, membuat perusahaan berempati dan muncul sebuah ide bisnis. Masyarakat Indonesia kurang edukasi tentang dampak bahaya dari kurangnya mengkonsumsi sayur, maka dari itu muncul ide bisnis membuat produk makanan sehat.
Rumusan ide bisnis ini dibangun dengan menggunakan metode berpikir Design Thinking, kemudian perusahaan mengembangkan strategi bisnisnya menggunakan Business Model Canvas, dan analisis SWOT untuk membangun peluang-peluang di masa depan.
Strategi bisnis memiliki tujuan yaitu untuk mencapai tujuan jangka panjang yang ingin dicapai dan menemukan posisi perusahaan dalam industri sehingga perusahaan dapat mempertahankan posisinya dari ketatnya persaingan. Penelitian ini untuk mendeskripsikan kondisi lingkungan internal dan eksternal yang sedang terjadi di perusahaan dan bertujuan untuk mengembangkan strategi usaha dengan memanfaatkan peluang-peluang yang bisa terjadi pada perusahaan. Penelitian ini dilakukan kepada perusahaan startup Cr:Sh yang berada di Kota Bandung.
Jenis penelitian ini merupakan eksperimen. Penelitian ini juga menggunakan teknik pengumpulan data berupa angket dan wawancara.
Dari hasil penelitian perusahaan startup Cr:Sh, dengan memaksimalkan promosi penjualan, merekrut pegawai agar bisa meningkatkan produksi, dan mengimplementasikan dari hasil analisis matriks SWOT sehingga diharapkan perusahaan Cr:Sh bisa berkembang pesat dengan memanfaatkan peluang-peluang yang dimiliki perusahaan.