Kajian relasi arsitektur candi era Majapahit dengan Vastusastra-Manasara

Show simple item record

dc.contributor.advisor Herwindo, Rahadhian Prajudi
dc.contributor.author Surya, Ruth Meiliani
dc.date.accessioned 2020-10-09T05:59:30Z
dc.date.available 2020-10-09T05:59:30Z
dc.date.issued 2020
dc.identifier.other skp39711
dc.identifier.uri http://hdl.handle.net/123456789/11263
dc.description 6137 - FTA en_US
dc.description.abstract Vastusastra adalah teks sastra yang membahas ilmu arsitektur India yang dimuat dalam beberapa kitab termasuk Manasara. Vastusastra biasanya berisi penuturan atau pedoman untuk membangun bangunan di India, tak terkecuali bangunan peribadatan seperti kuil. Meskipun penuturannya dibuat untuk pembangunan kuil di India, ternyata terdapat beberapa elemen vastu yang ditemukan juga pada candi-candi era Mataram Kuno. Hal tersebut menimbulkan pertanyaan mengenai hubungan arsitektur India dengan Majapahit yang merupakan era setelah Mataram Kuno, mengingat pengaruh Hindu-Buddha masih ada pada era Majapahit. Untuk mengetahui hal tersebut, vastusastra-Manasara digunakan sebagai tolak ukur untuk mengetahui adanya elemen candi Majapahit yang mendapat pengaruh dari India, terutama India Selatan yang diduga memiliki pengaruh yang lebih dominan ketimbang India Utara pada arsitektur candi di Indonesia. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif dengan cara mendeskripsikan sosok dan tata massa-ruang candi-candi Majapahit yang telah dipilih menjado objek penelitian dan dikomparasi dengan penuturan vastusastra-Manasara menggunakan objek referensi untuk mempermudah analisis guna mencari tahu relasi candi-candi era Majapahit dengan penuturan vastusastra-Manasara. Berdasarkan hasil penelitian, ditemukan bahwa candi-candi era Majapahit masih memiliki relasi dengan penuturan vastusastra-Manasara apabila dilihat dari segi sosok dan tata massaruangnya. Namun relasi keduanya dapat dikatakan semakin mengalami penurunan. Munculnya dominasi kembali budaya asli masyarakat Indonesia era Majapahit dan pengaruh kebudayaan lain seperti China diduga menjadi penyebab seakin memudarnya pengaruh India pada arsitektur candi Majapahit. Hal tersebut menyebabkan peleburan kebudayaan dalam candi Majapahit dan menghasilkan variasi candi baru yang belum pernah ada sebelumnya. en_US
dc.language.iso Indonesia en_US
dc.publisher Program Studi Arsitektur Fakultas Teknik - UNPAR en_US
dc.subject candi en_US
dc.subject kuil en_US
dc.subject vastusastra en_US
dc.subject manasara en_US
dc.subject relasi en_US
dc.subject majapahit en_US
dc.title Kajian relasi arsitektur candi era Majapahit dengan Vastusastra-Manasara en_US
dc.type Undergraduate Theses en_US
dc.identifier.nim/npm NPM2016420119
dc.identifier.nidn/nidk NIDN0412107301
dc.identifier.kodeprodi KODEPRODI611#Arsitektur


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search UNPAR-IR


Advanced Search

Browse

My Account