dc.description.abstract |
Pada era globalisasi saat ini, perkembangan teknologi yang pesat membuat
smartphone menjadi salah satu keunggulan yang dapat dimanfaatkan masyarakat
secara luas. Adanya Game ternyata memberikan banyak manfaat positif yang
didapatkan. Model Game berbasis Smartphone dengan genre MOBA yang sedang
berlomba-lomba untuk meraih pangsa pasar adalah Mobile Legends dan Arena Of
Valor. Dengan memperhatikan masalah ini, dimana sebagian besar responden lebih
memilih Game Mobile Legends dibandingkan Arena Of Valor, maka penulis
tertarik untuk melakukan penelitian mengenai Perbandingan Atribut Produk Game
Arena Of Valor dan Mobile Legends di Game DOTS Bandung Serta Pengaruhnya
terhadap Brand Preference.
Desain penelitian yang digunakan oleh penulis dalam penelitian ini adalah
metode survei. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah
metode deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Populasi yang akan diambil dalam
penelitian ini adalah pemain Game aktif yang pernah memainkan Game Mobile
Legends serta Arena Of Valor di Game DOTS di kawasan Paskal Hyper Square
Bandung. Teknik sampling dalam penelitian ini adalah judgement sampling dengan
pertimbangan responden yang dipilih adalah orang yang pernah menggunakan
Mobile Legends dan Arena Of Valor. Pengukuran atas variabel Atribut Produk
dalam penelitian ini dilakukan dengan penilaian melalui kuesioner yang dibuat
berdasarkan skala differential semantic, Sedangkan untuk mengukur variabel brand
preference dalam penelitian ini, digunakan itemized rating scale.
Berdasarkan Hasil penelitian uji deskriptif, didapatkan bahwa terdapat
perbedaan preferensi merek konsumen, yang lebih mengarah pada produk Mobile
Legends sebagai pilihan utama dibandingkan dengan Game Arena Of Valor. Hasil
yang didapat dari penelitian ini adalah sepuluh komponen atribut produk Game
Mobile Legends lebih baik dibandingkan Arena Of Valor, yaitu Form, Feature,
Customization, Performance quality, Conformance quality, Durability, Reliability,
Style, dan Design. Selain itu, Game Mobile Legends memiliki Brand Preference
yang lebih tinggi dibandingkan dengan Arena Of Valor. |
en_US |