dc.description.abstract |
Pusat perdagangan merupakan salah satu tujuan utama masyarakat dalam kota maupun luar kota untuk menghabiskan hari libur atau akhir pekannya, atau hanya sekedar mencari kebutuhan pokok, ataupun untuk mencari barang-barang untuk dijual kembali. ITC Kebon Kelapa merupakan salah satu pusat perbelanjaan yang terdapat di Kota Bandung yang sudah berdiri sejak lama yang menjual barang barang yang beragam mulai dari pakaian, aksesoris, peralatan elektronik, hingga makanan. Walaupun sudah berdiri sejak lama dan berada di tengah kota, ITC Kebon Kelapa memiliki tingkat keramaian pengunjung yang relatif rendah dengan tingkat keramaian yang tidak merata pada bangunanya di setiap lantai. Melihat isu tersebut, penelitian dengan objek ITC Kebon Kelapa ini akan difokuskan pada sirkulasi dan tatanan unit pada ITC Kebon Kelapa. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengkaji sirkulasi dan tatanan unit ITC Kebon Kelapa menggunakan teori air dalam feng shui
Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah kualitatif dengan melakukan observasi secara langsung pada sirkulasi dan tatanan unit ITC Kebon Kelapa, yang kemudian hasilnya akan dianalisis menggunakan teori air dalam feng shui. Ruang lingkup untuk penelitian ini hayanlah sebatas sirkulasi publik yang digunakan oleh penjual dan pembeli, serta seluruh tatanan unit yang ada pada objek di seluruh lantai.
Setelah proses analisis, ditemukan bahwa ada beberapa ketidak sesuaian sirkulasi bangunan dengan teori air dalam feng shui yang juga berdampak langsung pada tatanan unitnya sehingga diperlukan beberapa penambahan penyikapan desain atau perubahan untuk meningkatkan kualitas sirkulasi bangunan. Kendala utama dari sirkulasi yang buruk disebabkan oleh pintu yang tidak terdesain dengan baik. Ditemukan bahwa titik-titik di daerah utara bangunan memiliki tingkat keramaian yang lebih tinggi dibandingkan dengan bagian selatan bangunan karena aspek tersebut. |
en_US |