Peran It General Control dan Application Control dalam meningkatkan kualitas informasi : studi kasus PT. AAA

Show simple item record

dc.contributor.advisor Lusanjaya, Gery Raphael
dc.contributor.author Hanjaya, Martin
dc.date.accessioned 2019-05-07T02:55:05Z
dc.date.available 2019-05-07T02:55:05Z
dc.date.issued 2019
dc.identifier.other skp37456
dc.identifier.uri http://hdl.handle.net/123456789/7921
dc.description 23492 - FE en_US
dc.description.abstract Di era modern ini teknologi informasi berkembang dengan cukup pesat, hal tersebut berdampak pada berbagai jenis usaha tak terkecuali jenis usaha restoran. Teknologi informasi memiliki peran yang penting dalam menunjang berbagai aktivitas perusahaan. Dalam sebuah perusahaan terdapat berbagai bagian seperti keuangan, produksi, pembelian, penjualan, sumber daya manusia, pemasaran, penelitian dan pengembangan, dan lain-lain. Pemanfaatan teknologi ini diharapkan mampu meningkatkan segala bagian dari aktivitas perusahaan. IT general control adalah sebuah prosedur yang berhubungan dengan aplikasi sistem informasi dan mendukung fungsi dari application control dengan menjamin keberlangsungan sistem informasi. IT general control merupakan platform yang melindungi jalannya application control. Tujuan IT general control yaitu memastikan keamanan pada seluruh sistem aplikasi yang dijalankan. Application control sendiri merupakan bentuk pengendalian bahwa transaksi diotorisasi secara sah serta dicatat, diproses, dan dilaporkan secara akurat, lengkap, tepat waktu, dan jelas. Application control akan menghasilkan informasi berkualitas yang berguna bagi pihak yang membutuhkan informasi. Kualitas informasi terdiri dari tujuh karakteristik yaitu relevant, reliable, complete, timely, understandable, accessible, dan verifiable. Tujuan application control yaitu memastikan informasi yang dihasilkan oleh sistem aplikasi berkualitas. Metode penelitian yang digunakan dalam penyusunan skripsi ini adalah metode deskriptif, yaitu metode mengumpulkan data yang mendeskripsikan orang, kejadian, atau situasi yang sedang diteliti. Objek penelitian yang digunakan adalah PT.AAA. PT.AAA merupakan perusahaan yang bergerak di bidang food and beverage. Perusahaan telah menjalankan sistem aplikasi untuk menjalankan operasional penjualannya. Penulis melakukan wawancara dengan manager IT dan IT support terkait sistem aplikasi yang digunakan pada siklus penjualan dan juga melakukan observasi langsung. Teknik pengumpulan data yang dilakukan penulis adalah data primer yang merupakan data diperoleh langsung dari objek penelitian. Dari hasil penelitian ditemukan bahwa perusahaan telah menerapkan hampir seluruh komponen IT general control dan application control dalam sistem aplikasi. Kesimpulan yang telah dihasilkan adalah pengendalian pada IT general control dan application control belum sepenuhnya memadai sehingga tujuan IT general control dan application control yaitu menjaga keamanan sistem aplikasi dan menghasilkan kualitas informasi belum tercapai sepenuhnya. Hal ini menyebabkan keamanan pada data belum terjamin dan kualitas informasi kurang maksimal. Meski belum memadai sepenuhnya, penerapan IT general control dan application control tetap dapat menjaga keamanan data dan menghasilkan informasi yang berkualitas. Proses siklus penjualan PT.AAA pun sudah cukup baik. Saran mengenai penerapan IT general control perusahaan yaitu adanya hak khusus untuk mengakses ruangan tempat database tersimpan dan application control perusahaan yaitu menerapkan turnaround document, cancellation and storage of source documents, sign check, range check, size check, dan prompting. en_US
dc.language.iso Indonesia en_US
dc.publisher Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi - UNPAR en_US
dc.subject General Control en_US
dc.subject Application Control en_US
dc.subject siklus penjualan en_US
dc.subject keamanan sistem aplikasi en_US
dc.subject kualitas informasi en_US
dc.title Peran It General Control dan Application Control dalam meningkatkan kualitas informasi : studi kasus PT. AAA en_US
dc.type Undergraduate Theses en_US
dc.identifier.nim/npm NPM2014130084
dc.identifier.nidn/nidk NIDN0407078602
dc.identifier.kodeprodi KODEPRODI604#Akuntansi


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search UNPAR-IR


Advanced Search

Browse

My Account