Pelacakan gerakan tangan dengan Algoritma Meanshift untuk kendali presentasi

Show simple item record

dc.contributor.advisor Adithia, Mariskha Tri
dc.contributor.author Setiawan, Riky
dc.date.accessioned 2019-02-12T09:37:08Z
dc.date.available 2019-02-12T09:37:08Z
dc.date.issued 2018
dc.identifier.other skp36646
dc.identifier.uri http://hdl.handle.net/123456789/7502
dc.description 1519 - FTIS en_US
dc.description.abstract Orang yang membawakan isi presentasi kepada penonton disebut dengan presenter. Dalam membawakan presentasi, presenter biasanya berdiri atau berjalan-jalan untuk lebih interaktif dengan penonton. Saat presentasi berjalan, presenter dapat dibantu oleh operator untuk menggerakkan slide presentasi. Saat presentasi dilakukan seorang diri, presenter harus berinteraksi langsung dengan komputer. Jika presenter ingin lebih mudah untuk menggerakkan slide, presenter akan berada dekat komputer. Hal tersebut membuat presenter kesulitan atau tidak bisa interaktif kepada penonton. Presenter membutuhkan alat bantu yang dapat menggerakkan slide dan membuat presenter tetap dapat berinteraksi pada penonton dengan baik. Kebutuhan alat bantu tersebut dijadikan ide dasar untuk membangun sebuah perangkat lunak yang dapat membantu presentasi yang dibahas pada penelitian ini. Perangkat lunak yang dibangun akan menjadi alat bantu untuk presenter. Dengan menggunakan perangkat keras kamera sebagai masukan, kamera akan menghadap presenter dan presenter dapat melakukan kendali komputer dengan gerakan tangan. Tangan presenter diberi sebuah penanda berwarna. Perangkat lunak akan melacak penanda berwarna pada tangan preseter dan dapat mendeteksi gerakan tangannya. Gerakan tangan presenter akan memberikan perintah pada slide presentasi. Pelacakan gerakan tangan dilakukan dengan algoritma Meanshift dan Histogram Backprojection. Algoritma Meanshift adalah metode pencarian titik pusat dari sebuah distribusi nilai. Pada penelitian ini, distribusi nilai yang dicari titik pusatnya adalah citra dari penanda berwarna. Pada saat penangkapan citra oleh kamera, tidak hanya citra penanda berwarna saja yang ditangkap, tetapi objek lain juga. Agar perangkat lunak dapat mengenali penanda berwarna dengan tepat dibutuhkan algoritma Histogram Backprojection. Algoritma Histogram Backprojection berfungsi untuk memisahkan bagian warna objek pencarian (penanda berwarna) dengan objek lain pada citra. Perangkat lunak yang menggunakan algoritma Meanshift untuk melacak gerakan tangan dan mengendalikan presentasi berhasil dibangun. Berdasarkan pengujian, jarak kamera dan penanda warna tidak berpengaruh pada performa perangkat lunak. Perangkat lunak membutuhkan lebih dari 1,5 detik per gerakan tangan untuk berhasil mendeteksi gerakan tangan. en_US
dc.language.iso Indonesia en_US
dc.publisher Program Studi Teknik Informatika Fakultas Teknologi Informasi dan Sains - UNPAR en_US
dc.subject Meanshift en_US
dc.subject Histogram Backprojection en_US
dc.subject pengolahan citra en_US
dc.subject histogram en_US
dc.title Pelacakan gerakan tangan dengan Algoritma Meanshift untuk kendali presentasi en_US
dc.type Undergraduate Theses en_US
dc.identifier.nim/npm NPM2013730041
dc.identifier.nidn/nidk NIDN0411108001
dc.identifier.kodeprodi KODEPRODI618#Teknik Informatika


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search UNPAR-IR


Advanced Search

Browse

My Account