Kepatuhan perusahaan di Kecamatan Cimahi Selatan terhadap Peraturan Daerah Kota Cimahi Nomor 02 Tahun 2010 tentang Izin Penyimpanan dan Izin Pengumpulan Limbah Bahan Berbahaya dan Beracun (B3)

Show simple item record

dc.contributor.advisor Wicaksono, Kristian Widya
dc.contributor.author Putranto, Wisnu Bagus
dc.date.accessioned 2018-07-11T01:50:49Z
dc.date.available 2018-07-11T01:50:49Z
dc.date.issued 2018
dc.identifier.other skp35825
dc.identifier.uri http://hdl.handle.net/123456789/6429
dc.description 8092 - FISIP en_US
dc.description.abstract Di Kota Cimahi, peraturan mengenai pembuangan dan pengelolaan limbah dituangkan dalam Peraturan Daerah Kota Cimahi Nomor 2 Tahun 2010 Tentang Izin Penyimpanan dan Izin Pengumpulan Limbah Bahan Berbahaya dan Beracun (B3). Limbah Bahan Berbahaya dan Beracun (B3) merupakan limbah industry yang dihasilkan oleh perusahaan dan berasal dari bahan kimia yang sudah tercampur dengan bahan-bahan pendukung produksi lainnya sehingga menimbulkan bau tak sedap dan juga dapat mencemari lingkungan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan kepatuhan perusahaan akan pengelolaan dan pembuangan limbah hasil industrinya terhadap Peraturan Daerah Kota Cimahi Nomor 2 Tahun 2010 Tentang Izin Penyimpanan dan Izin Pengumpulan Limbah Bahan Berbahaya dan Beracun (B3) ditinjau dari 3 aspek dalam OECD yaitu Knowledge of regulation (Pengetahuan terhadap peraturan), Willing to comply (Kemauan kelompok sasaran untuk menaati regulasi), Able to comply (Kemampuan kelompok sasaran untuk mematuhi aturan). Penelitian ini perlu dilakukan melihat fakta di lapangan bahwa masih terjadi pelanggaran yang dilakukan oleh beberapa perusahaan khususnya perusahaan textile yang ada di wilayah Kota Cimahi. Berdasarkan jenisnya, penelitian ini merupakan jenis penelitian deskriptif dengan teknik pengumpulan data yang diperoleh melalui wawancara, observasi, dan studi dokumen. Data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan metode penelitian kualitatif studi kasus. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa perusahaan yang menghasilkan limbah industry belum sepenuhnya patuh dalam mengikuti mekanisme izin penyimpanan dan izin pengumpulan limbah bahan berbahaya dan beracun (B3) sesuai dengan Peraturan Daerah Kota Cimahi Nomor 2 Tahun 2010 Tentang Izin Penyimpanan dan Izin Pengumpulan Limbah Bahan Berbahaya dan Beracun (B3). en_US
dc.publisher Program Studi Ilmu Administrasi Publik Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik - UNPAR en_US
dc.subject Kebijakan Publik en_US
dc.subject Implementasi en_US
dc.subject Kepatuhan en_US
dc.subject Pengelolaan limbah en_US
dc.title Kepatuhan perusahaan di Kecamatan Cimahi Selatan terhadap Peraturan Daerah Kota Cimahi Nomor 02 Tahun 2010 tentang Izin Penyimpanan dan Izin Pengumpulan Limbah Bahan Berbahaya dan Beracun (B3) en_US
dc.type Undergraduate Theses en_US
dc.identifier.nim/npm NPM2012310053
dc.identifier.nidn/nidk NIDN0022038005
dc.identifier.kodeprodi KODEPRODI607#Ilmu Administrasi Publik


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search UNPAR-IR


Advanced Search

Browse

My Account