Peranan REA data model sistem informasi dalam perancangan kelengkapan dokumen pada siklus pendapatan : studi kasus pada CV. Cihanjuang Inti Teknik

Show simple item record

dc.contributor.advisor Permatasari, Paulina
dc.contributor.author Chandra, Annisa Wira
dc.date.accessioned 2018-07-05T00:32:17Z
dc.date.available 2018-07-05T00:32:17Z
dc.date.issued 2018
dc.identifier.other skp35549
dc.identifier.uri http://hdl.handle.net/123456789/6345
dc.description 23020 - FE en_US
dc.description.abstract Potensi kekayaan alam di Indonesia begitu luar biasa baik dari sumber daya alam hayati maupun non hayati. Potensi tersebut sangat besar dan dapat dikembangkan pada industri agrobisnis yang berperan penting dalam penyediaan pangan masyarakat. Setiap perusahaan mencoba mengembangkan sistem informasi akuntansi untuk beradaptasi dengan lingkungan bisnis yang terus berubah. Setiap transaksi pada siklus pendapatan harus sudah benar-benar dicatat dan disajikan untuk kelengkapan dokumen. Penelitian ini bertujuan untuk meninjau apakah REA data model berperan pada perancangan kelengkapan dokumen. REA data model merupakan salah satu kerangka kerja akuntansi yang memodelkan hubungan antara resources, events, dan agents. Aktivitas yang dibahas adalah aktivitas dalam siklus pendapatan yaitu penerimaan pesanan, pengiriman barang, penagihan, dan penerimaan kas. Objek penelitian yang dipilih adalah perusahaan agrobisnis yaitu CV Cihanjuang Inti Teknik. Sebelumnya perusahaan bergerak di bidang Pembangkit Tenaga Mikro Hidro (PLTMH). Dari teknologi mikro hidro ini munculah ide untuk mengelola industri agrobisnis. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif untuk mencapai tujuan descriptive study. Data primer yang digunakan adalah dokumen-dokumen dalam siklus pendapatan, prosedur perusahaan, dan hasil pengamatan penulis. Data sekunder yang digunakan adalah buku-buku tentang teori database, REA data model, dokumen, dan siklus pendapatan. Dua jenis variable dalam penelitian ini adalah variable independent yaitu peranan REA data model dan variable dependent yaitu perancangan kelengkapan dokumen. Teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara, dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan yang telah dilakukan, penulis dapat menyimpulkan bahwa REA data model berguna dalam perancangan kelengkapan dokumen dalam siklus pendapatan di perusahaan. Tidak ada perbedaan signifikan antara dokumen yang digunakan oleh CV Cihanjuang Inti Teknik dengan dokumen yang dirancang oleh penulis berdasarkan REA data model. Namun demikian, dokumen yang dirancang oleh penulis memiliki atribut yang lebih lengkap, sehingga pencatatan akan lebih efektif, mengurangi kemungkinan penyalahgunaan dan dapat memenuhi kebutuhan pemeriksaan akuntansi. Hubungan REA data model dengan internal control adalah dalam dokumentasi dan pencatatan yang memadai. Dokumen pada setiap transaksi terdapat tempat untuk memberikan otorisasi, memudahkan dalam pemberian verifikasi, dan dibubuhi nomor / prenumbered pada setiap dokumen yang dapat dipertanggungjawabkan. Penulis memberikan saran agar CV Cihanjuang Inti Teknik dapat memperbaiki kekurangan dalam aktivitas piutang tak tertagih dengan menggunakan dokumen credit memo dikarenakan berhubungan dengan aktivitas penerimaan pesanan dan untuk aktivitas retur penjualan dengan menggunakan dokumen nota retur penjualan dikarenakan berhubungan dengan aktivitas pengiriman barang. Perusahaan sebaiknya memisahkan dokumen untuk aktivitas pengiriman barang dan penagihan kas agar meminimalisir terjadinya penjualan fiktif. Selain itu perusahaan sebaiknya memperbaiki atribut yang ada dalam dokumen terutama dengan menambahkan atribut Kode Barang, NIP Persetujuan, dan NIP Pembuat. en_US
dc.publisher Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi - UNPAR en_US
dc.subject REA data model en_US
dc.subject database en_US
dc.subject dokumen en_US
dc.title Peranan REA data model sistem informasi dalam perancangan kelengkapan dokumen pada siklus pendapatan : studi kasus pada CV. Cihanjuang Inti Teknik en_US
dc.type Undergraduate Theses en_US
dc.identifier.nim/npm NPM2012130062
dc.identifier.nidn/nidk NIDN0419107101
dc.identifier.kodeprodi KODEPRODI604#Akuntansi


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search UNPAR-IR


Advanced Search

Browse

My Account