Abstract:
Saat ini, di kalangan anak muda khususnya untuk pelajar dan mahasiswa semakin kental dengan lifestyle “nongkrong” atau berdiam diri di suatu tempat hanya untuk menghabiskan waktu mengobrol bersama teman-teman ataupun untuk mengerjakan tugas. Dengan adanya lifestyle tersebut, para pebisnis melihatnya sebagai suatu kesempatan yang bagus untuk membuka bisnis tempat makan. Salah satunya adalah Kafe X, tempat makan di Kota Bandung yang dipilih sebagai objek untuk penelitian ini.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh manajemen partisipatif terhadap kepuasan kerja karyawan dengan kepribadian sebagai variabel moderasi. Variabel yang digunakan adalah manajemen partisipatif sebagai variabel X1, kepribadian sebagai variabel X2, dan kepuasan kerja sebagai variabel Y. Selain itu, melalui penelitian ini dapat diketahui pula bagaimana kondisi ketiga variabel tersebut di Kafe X Bandung.
Jenis penelitian yang digunakan penulis adalah applied research atau penelitian terapan sedangkan jika dilihat dari tujuannya, penelitian ini menggunakan metode explanatory research. Data primer yang digunakan dalam penelitian ini didapatkan melalui hasil wawancara dan penyebaran kuesioner.
Hasil penelitian ini menunjukkan adanya pengaruh positif yang signifikan dari manajemen partisipatif terhadap kepuasan kerja. Berdasarkan hasil penelitian melalui analisis Partial Least Square (PLS), dapat diketahui bahwa kepribadian bukan merupakan variabel moderasi dari pengaruh manajemen partisipatif terhadap kepuasan kerja karyawan di Kafe X.