Abstract:
Sumber daya manusia dan rancangan pekerjaan merupakan aspek penting yang harus diperhatikan dalam setiap perusahaan. Sumber daya manusia menjadi salah satu komponen kemajuan operasi bisnis selain keuangan. Perancangan pekerjaan perusahaan yang sesuai dengan deskripsi pekerjaan perusahaan diyakini mendorong sumber daya manusia untuk bekerja dengan lebih baik. PT Kualitas Super Textile di Jakarta merupakan perusahaan yang bergerak dalam bidang textile, tepatnya memproduksi benang yang diolah menjadi kain jadi. Layaknya perusahaan yang bergerak di bidang textile, maka perusahaan juga mengalami kendala dalam menjalankan operasional produksi perusahaan, terutama dalam upaya mempertahankan kualitas pekerjaan yang berimbas pada kualitas produk. Salah satu kendala yang kerap terjadi adalah kesalahan produksi dan pengiriman barang kepada konsumen.
Tujuan dilakukannya penelitian ini adalah untuk membantu perusahaan memahami penyebab kesalahan di proses produksi dengan menekankan pada sumber daya manusia sehingga diharapkan akan memperbaiki sistem operasional dan dapat meningkatkan kualitas operasional perusahaan. Penelitian ini bersifat kualitatif dan analisa dilakukan dengan menerapkan analisa key performance indicator (KPI), diagram pareto, dan diagram sebab-akibat. Hasil analisis ini menjawab dua pertanyaan penting: bagaimana sumber daya manusia dan rancangan pekerjaan perusahaan terhadap kualitas operasional perusahaan serta apakah berpengaruh terhadap kualitas operasional perusahaan.
Dari hasil penelitian menunjukan bahwa faktor terjadinya penyimpangan pada proses produksi lebih dikarenakan faktor manusia, mesin, lingkungan, dan bahan baku. Faktor manusia lebih sering ditemukan sebagai penyebab kesalahan dalam proses produksi pada kasus PT Kualitas Super Textile. Analisa dilakukan lebih mendalam dengan melihat kembali KPI perusahaan pada saat proses rekrutmen terjadi. Pada penelitian ini, disarankan agar perusahaan memperbaharui struktur rancangan pekerjaan perusahaan dengan lebih memperhatikan kualitas para pekerjanya ( proses rekrutmen memperhatikan job qualification yang sesuai dengan bidang pekerjaan). Pekerja yang berkualitas dan berkompeten dapat meningkatkan kualitas operasional perusahaan.