Abstract:
Pengelolaan sampah yang baik menjadi sangat penting untuk dilakukan, melihat pada perkembangan masyarkat saat ini tingkat penimbunan sampah menjadi meningkat. Kondisi peningkatan penimbunan sampah tidak terlepas dari aktivitas dan daya konsumsi masyarakat. Untuk mengatasi penimbunan sampah yang meningkat, maka diperlukan peraturan perundang-undangan yang mengatur mengenai pengelolaan sampah dan juga sub-sistem pengelolaan sampah yang baik. Tentunya, peran sub-sistem pengelolaan sampah yang baik tidak bisa dilepas antara satu dengan yang lainnya, sehingga diperlukan keterkaitan antara sub-sistem pengelolaan sampah yang baik.
Peran serta masyarakat menjadi penting untuk dilakukan pada setiap sub-sistem pengelolaan sampah yang baik, dikarenakan salah satu penimbulan sampah yang paling banyak berasal dari aktivitas manusia, sehingga perlunya pengelolaan sampah dari tingkat hulu hingga hilir. Melalui pengelolaan sampah dari tingkat hulu hingga hilir yang dilakukan oleh masyarakat, maka diharapakan penimbunan sampah semakin diminimalisir. Tentunya, sub-sistem pengelolaan sampah yang baik juga harus diatur dalam peraturan perundang-undangan pengelolaan sampah, terkhususnya keterkaitan antara sub-sistem peran serta masyarakat terhadap sub-sistem lainnya