Abstract:
Pada jaman sekarang, mobil pribadi menjadi sebuah solusi dari sarana
transportasi dikarenakan pengguna kendaraan dapat merasa lebih nyaman dan
lebih aman dalam melakukan perjalanan. Hal ini tentu berpengaruh terhadap
perawatan mobil yang harus dilakukan oleh pemiliknya, agar performa mobil
selalu terjaga. Perkembangan jumlah kendaraan berpengaruh pada kapasitas
bengkel, dimana dapat terjadi penolakan pelanggan yang ingin melakukan
perawatan mobilnya di bengkel, walaupun waktu order terbilang pagi. Pada
penelitian ini akan dirancang suatu aplikasi yang dinamakan dengan CarCare,
yang merupakan sebuah aplikasi yang dapat membantu pengguna untuk
mencari informasi dan membantu proses booking service serta membantu
dalam mengingatkan untuk membayar pajak kendaraan dan memperpanjang
SIM.
Penelitian ini akan dimulai dengan mengidentifikasi kebutuhan yang
didapat berdasarkan wawancara terhadap beberapa responden. Dari hasil
wawancara, didapat empat belas kebutuhan yang dijadikan dasar untuk
pembuatan tiga alternatif konsep desain melalui design workshop. Dari tiga
konsep tersebut dipilih satu konsep desain yang kemudian dibuat ke dalam
bentuk high fidelity prototype. Prototype yang telah dibuat dievaluasi dengan
menggunakan uji kemampupakaian yang melibatkan 6 orang responden. Proses
pengujian dilakukan berdasarkan lima kriteria, yaitu usefulness, efficiency,
effectiveness, learnability, dan satisfaction.
Nilai usability keseluruhan yang didapat berdasarkan proses evaluasi
memiliki rata-rata di atas 70%. Beberapa tugas untuk kriteria effectiveness
mendapat nilai di bawah 70%, namun pesentase rata-rata keseluruhan sudah di
atas 70%. Berdasarkan hasil evaluasi, dilakukan perbaikan prototype terkait
tugas 6, 8 dan 9. Perbaikan dilakukan dengan membuat halaman baru dengan
judul yang lebih jelas, pembesaran tulisan, dan pemberian logo pada tugas 8.