Abstract:
Pengaruh Digital Literasi terhadap Knowledge Sharing Intention Pegawai di
Yogyakarta dan Jawa Barat.
Indeks Pembangunan TIK di Indonesia menunjukkan pertumbuhan positif sejak
tahun 2018, yang dapat menjadi faktor pendukung Indonesia memasuki era
industri 4.0. Organisasi-pun semakin menyadari pentingnya para pegawai
memiliki literasi digital yang baik, karena dapat berdampak terhadap niat berbagi
pengetahuan. Hal ini menjadi perhatian organisasi, karena pengetahuan telah
menjadi sumber daya yang sangat penting bagi keunggulan bersaing organisasi.
Penelitian ini menggunakan metode mix method dengan memadukan data
kuantitatif lewat penyebaran kuesioner yang mensurvei 60 responden yang
berdomisili di Jawa Barat dan Yogyakarta dan data kualitatif dengan melihat data
narasi. Hasil pengolahan data kuantitatif menunjukkan bahwa terdapat pengaruh
Literasi Digital terhadap Niat Berbagi Pengetahuan. Selain itu, ditemukan bahwa
Niat Berbagi Pengetahuan di Yogyakarta cenderung lebih rendah dibandingkan di
Jawa Barat. Temuan ini dapat menjadi acuan bagi organisasi untuk memberikan
pelatihan dalam upaya peningkatan Literasi Digital bagi para pegawainya agar
meningkatkan niat berbagi pengetahuan di kalangan pegawai