Pengaruh iklim organisasi dan kepuasan kerja terhadap turnover intention karyawan divisi sales di PT. X Jakarta Utara

Show simple item record

dc.contributor.advisor A. Hadisoepadma
dc.contributor.author Osakawati, Meia
dc.date.accessioned 2024-11-26T01:18:26Z
dc.date.available 2024-11-26T01:18:26Z
dc.date.issued 2024
dc.identifier.other skp46502
dc.identifier.uri http://hdl.handle.net/123456789/19560
dc.description 46312 - FE en_US
dc.description.abstract Perkembangan industri makanan dan minuman terus mengalami peningkatan positif di setiap tahunnya dan mampu menjadi salah satu sektor industri yang memiliki peranan besar dalam menopang pertumbuhan ekonomi di Indonesia. PT X Jakarta Utara merupakan salah satu perusahaan distributor makanan dan minuman ringan. Berdasarkan preliminary research, menunjukkan bahwa iklim organisasi kurang baik dan kepuasan kerja terbilang cukup rendah, sehingga hal ini menyebabkan adanya keinginan dalam benak karyawan untuk keluar dari perusahaan (turnover intention) yang ditandai dengan terus meningkatnya turnover rate selama 3 tahun terakhir. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana iklim organisasi dan kepuasan kerja mempengaruhi turnover intention kadi PT X Jakarta Utara. Metode penelitian yang digunakan adalah applied research dengan jenis penelitian explanatory research yang bersifat cross-sectional. Pengumpulan data dilakukan dengan melakukan wawancara dan menyebarkan kuesioner kepada 35 karyawan PT X Jakarta Utara. Data yang didapat kemudian diolah dengan menggunakan teknik analisis deskriptif dan uji regresi linear berganda. Hasil dari penelitian ini diketahui bahwa iklim organisasi berada dalam kategori baik, kepuasan kerja tinggi, dan turnover intention rendah. Selanjutnya, diketahui juga bahwa iklim organisasi dan kepuasan kerja berpengaruh negatif dan signifikan terhadap turnover intention sebesar 64,1% dan sisanya yaitu sebesar 35,9% dijelaskan oleh variabel lain yang tidak terdapat dalam penelitian ini. Berdasarkan hasil dari penelitian, penulis memiliki beberapa saran untuk perusahaan yaitu lebih memberikan wewenang bagi karyawan dalam pengambilan keputusan yang berkaitan dengan pekerjaan mereka sehari-sehari, memberikan imbalan dan penghargaan secara konsisten kepada karyawan, melakukan evaluasi terkait penetapan gaji karyawan, memberikan kesempatan promosi yang adil bagi seluruh karyawan, dan lebih terbuka atas saran atau masukan dari karyawan sebagai bahan evaluasi untuk perusahaan. en_US
dc.language.iso Indonesia en_US
dc.publisher Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi - UNPAR en_US
dc.subject IKLIM ORGANISASI en_US
dc.subject KEPUASAN KERJA en_US
dc.subject TURNOVER INTENTION en_US
dc.title Pengaruh iklim organisasi dan kepuasan kerja terhadap turnover intention karyawan divisi sales di PT. X Jakarta Utara en_US
dc.type Undergraduate Theses en_US
dc.identifier.nim/npm NPM6032001160
dc.identifier.kodeprodi KODEPRODI603#Manajemen


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search UNPAR-IR


Advanced Search

Browse

My Account