Abstract:
Bangunan gereja dalam sejarah dari tahun ke tahun mengalami perubahan yang
dipengaruhi oleh aliran atau denominasi, liturgi, dan tata ibadahnya. Perbedaan tata ibadah dalam
gereja membutuhkan kesesuaian desain akustik berdasarkan fungsi yang lebih spesifik. Di dalam
gereja Kristen, terdapat dua ibadah profetik dalam satu rangkaian ibadah, di antaranya adalah lagu
atau musik puji-pujian dan khotbah. Di sisi lain, berdasarkan standar optimum parameter nilai
akustik secara objektif membedakan besar kecilnya waktu dengung berdasarkan fungsi yang
berbeda-beda. Parameter nilai tersebut dalam gereja Kristen seperti saling bertolak belakang antara
fungsi pidato (untuk khotbah) dan musik. Oleh karena itu, kebutuhan akustik dalam setiap liturgi
gereja lebih kompleks dari pada auditorium yang didesain secara khusus pada fungsi yang pasti
seperti konferensi atau musik.
Gereja Cornerstone Auditorium yang baru memiliki desain yang modern. Gereja
auditorium ini didesain dengan ruang-ruang penunjang yang mendukung kegiatan gereja. Ruangruang
ini ternaung dalam bangunan persegi panjang, double wall untuk menerangkap kebisingan,
dan material-material akustik yang canggih. Berdasarkan ilmu akustik dalam arsitektur, elemenelemen
absorptif mampu mengurangi waktu dengung dengan baik, namun memiliki efek lain dalam
hal kepraktisan dan kerancuan fungsi yang spesifik.
Penelitian menggunakan metode kuantitatif dengan cara mengumpulkan data nilai parameter
akustik lapangan dan dievaluasi berdasarkan standar nilai optimum parameter akustik objektif dan
perbandingannya terhadap pendekatan-pendekatan liturgi/denominasi gereja. Setelah melalui tahap
evaluasi, data-data eksisting disesuaikan ke dalam simulasi akustik untuk dioptimasi dengan
pertimbangan desain atau pemilihan material.
Hasil pengukuran pertama menjelaskan bagaimana kemampuan bangunan gereja
Cornerstone Auditorium dalam mereduksi noise. Simulasi menjelaskan bagaimana pola distribusi
tekanan bising di ruang dalam, usulan perbaikan material untuk mencapai waktu dengung yang
sesuai, dan nilai kejelasan suara pada dua fungsi bersamaan.