Abstract:
Industri layanan pesan antar makanan online mulai berkembang dan menjadi tren sejak pandemi Covid-19. Pada saat itu banyak masyarakat yang menggunakan aplikasi pesan antar makanan online untuk memenuhi kebutuhan sehati-hari. Sejak saat itu pesan antar makanan online menjadi kebiasaan yang dilakukan sampai saat ini. Maka dari itu diperlukan aplikasi yang memadai dan menarik agar konsumen dapat memilih menggunakan layanan pesan antar makanan online. Gojek merupakan aplikasi pertama yang meluncurkan Go-Food sejak 2015, sedangkan Shopee baru meluncurkan Shopee-Food pada tahun 2020. Hal ini dapat menjadi persaingan antara aplikasi yang lama dengan competitor yang baru. Maka diperlukan keunggulan dari setiap aplikasi tersebut mulai dari kualitas informasi dan metode pembayaran yang ditawarkan dalam mendapatkan kepuasan pelanggan. Informasi yang diterapkan pada setiap aplikasi berpengaruh pada pemilihan pengguna. Diperlukan 6 indikator yang digunakan untuk mengukur kualitas informasi. Metode pembayaran yang ditawarkan akan mempengaruhi pengambilan keputusan pengguna karena setiap pengguna memiliki cara masing-masing dalam bertransakasi. Pengukuran metode pembayaran dengan 4 indikator. Penilaian ini dapat mengetahui bagaimana kepuasan pelanggan antara Shopee-Food dan Go-Food. Penelitian ini menggunakan data primer dengan penyebaran kuesioner kepada mahasiswa aktif dari berbagai perguruan tinggi di Bandung. Data yang terkumpul kemudian dianalisis secara kualitatif dan kuantitatif. Data yang diolah secara kualitatif menggunakan analisis deskriptif. Data yang diolah secara kauntitatif menggunakan software SPSS 25 dengan pengujian validitas, uji reliabilitas, dan uji independent sample test(uji beda t-test). Dari penelitian yang telah dilakukan dapat disimpulkan bahwa (1) terdapat perbedaan yang signifikan antara kualitas informasi Shopee-Food dan Go-Food, (2) terdapat perbedaan yang signifikan antara metode pembayaran Shopee-Food dan Go-Food, (3) terdapat perbedaan yang signifikan antara kepuasan pelanggan Shopee-Food dan Go-Food. Maka dari itu diberikan beberapa saran dengan penambahan detail traffic maps saat pengiriman, pengurangan penerimaan double order, penambahan metode pembayaran transfer bank, melakukan pemeriksaan berulang oleh konsumen sebelum order, dan melakukan update pada ketersediaan produk oleh merchant. Hal ini dapat membantu meningkatkan dalam pemilihan antara Shopee-Food dan Go-Food pada pelanggan.