dc.description.abstract |
Pada penelitian ini, peneliti melakukan analisa penerapan peramalan permintaan pada perusahaan CV Teratai Salju pada tingkat permintaan tertentu, peramalan permintaan merupakan salah satu aspek dalam manajemen rantai pasok dimana dalam suatu perusahaan, peneliti atau perusahaan dapat menentukan strategi atau sikap siaga terhadap suatu periode yang mendatang, dari data masa lampau yang dimiliki oleh perusahaan
Metode penelitian pada penelitian ini adalah studi kasus, dengan melihat data sekunder yang dimiliki perusahaan. Dimana peneliti akan menentukan produk mana yang akan dilakukan peramalan, dan meramalkan data tersebut dengan metode Moving Average, Exponantial Smoothing, dan Trend Projection. Setelah itu peneliti akan mendeskripsikan dan menganalisa apa yang terjadi pada saat dilakukan peramalan pada perusahaan bersangkutan dan menganalisa hasil dari peramalan tersebut.
Dari hasil penelitian dapat dikemukakan bahwa pada tiap produk yang diteliti, terdapat perbedaan pada metode peramalan yang cocok digunakan menurut sifat data yang digunakan, pengukuran keakuratan diukur dengan indikator pengukuran peramalan (Mean Absolute Deviation, Mean Square Error, dan Mean Absolute Percent Error.), dari nilai terkecil dari indikator pengukuran tersebut, dapat ditentukan dari metode Moving Average, Weighted Moving Average, Exponential Smoothing, dan Trend Projection, mana yang paling cocok serta akurat pada data penjualan tersebut. |
en_US |