dc.description.abstract |
Penelitian ini mengkaji atmosfer ruang pada OMAH Library Meruya dengan tujuan untuk
memahami dan menemukenali atmosfer ruang yang terbentuk pada OMAH Library. Atmosfer
ruang memainkan peran penting dalam menciptakan suasana yang nyaman dan mendorong
interaksi dan keterlibatan pengunjung pada perpustakaan tersebut.Jenis penelitian ini dilakukan
secara kualitatif, dengan metode deskriptif analitis yaitu penelitian dimaksudkan untuk mengetahui
dan memahami fenomena tentang atmosfer ruang yang dialami oleh pengunjung OMAH Library
lewat misalnya perilaku, persepsi, aktivitas, dan hal-hal lain. Beberapa metode yang digunakan
dalam penelitian ini antara lain wawancara, pengamatan, dan analisis dokumen.
Berdasarkan hasil pengamatan dan analisis yang dilakukan. didapati bahwa OMAH Library
Meruya, yang juga telah divalidasi kepada para pengunjung, didapati bahwa OMAH Library
Meruya secara menyeluruh dapat memberikan atmosfer ruang yang nyaman dan aman. Atmosfer
ruang pada OMAH Library Meruya juga dapat membuat pengunjung menjadi lebih fokus dan
konsentrasi dalam beraktivitas terutama dalam melakukan aktivitas membaca. OMAH Library
Meruya secara menyeluruh juga telah memenuhi 9 aspek pembentuk atmosfer ruang menurut
Zumthor. Namun, pada ruang-ruang tertentu terdapat beberapa aspek yang membuat pengunjung
merasa tidak nyaman dan kurang mendukung aktivitas mereka.
Penelitian ini memberikan pemahaman yang lebih dalam tentang pentingnya atmosfer
ruang dalam perpustakaan dan dapat menjadi dasar untuk meningkatkan pengalaman pengunjung
di perpustakaan lain. Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan panduan praktis bagi
pengelola perpustakaan dalam mendesain atmosfer ruang yang mengundang dan mendukung
kegiatan pembelajaran dan penelitian. |
en_US |