Abstract:
UMKM merupakan pilar terpenting dalam perekonomian Indonesia, dimana pada
tahun 2021 ditemukan UMKM telah berkontribusi terhadap Produk Domestik Bruto
(PDB) sebesar 61.07%. Namun, untuk dapat turut serta membantu perekonomian
Indonesia terdapat hambatan, diantaranya adalah hanya 13% jumlah UMKM yang
sudah memanfaatkan teknologi digital. Dengan demikian, penelitian dilakukan
dengan tujuan untuk merancang user interface yang mampu membantu pelaku
UMKM dalam melakukan pengelolaan bisnis. Metode yang digunakan pada
penilitian ini adalah Interaction Design Lifecycle Model. Tahap pertama dilakukan
identifikasi kebutuhan dengan wawancara yang semi terstruktur dan
didapatkannya sebanyak 15 kebutuhan. Tahap kedua adalah dengan melakukan
perancangan desain alternatif yang menghasilkan tiga desain alternatif. Tahap
ketiga adalah merancang prototipe dalam bentuk high-fidelity prototype dengan
nama aplikasi BizSpace dengan menggunakan hasil desain alternatif yang terpilih.
Pada tahap keempat dilakukannya evaluasi terhadap prototipe yang telah
dirancang dengan menilai 3 aspek utama, yaitu efektivitas, efisiensi, dan usability
testing yang menggunakan System Usability Scale (SUS). Dihasilkannya skor
untuk efektivitas sebesar 89%, skor untuk efisiensi 95%, dan untuk usability
didapatkan skor sebesar 81,25. Nilai tersebut masuk ke dalam kategori
penerimaan yang bernilai 68. Berdasarkan hasil evaluasi, dirancang usulan
perbaikan untuk dapat meningkatkan performa aplikasi BizSpace seperti
menambahkan keterangan yang ada pada navigation bar dan memperbesar
ukuran button untuk mengisi informasi keuangan bisnis.