Pengaruh kolam renang dan vegetasi pada void terhadap kenyamanan termal pada ruang publik Greenhost Boutique Hotel Yogyakarta

Show simple item record

dc.contributor.advisor Nugroho, Nancy Yusnita
dc.contributor.author Adrian, Ray
dc.date.accessioned 2024-07-24T05:00:55Z
dc.date.available 2024-07-24T05:00:55Z
dc.date.issued 2022
dc.identifier.other skp45002
dc.identifier.uri http://hdl.handle.net/123456789/17864
dc.description 6543 - FTA en_US
dc.description.abstract Kenyamanan termal adalah sebuah kondisi seseorang yang mengekspresikan kepuasan terhadap lingkungan termalnya. Kondisi termal sangat berpengaruh pada produktivitas seseorang di dalam sebuah ruang. Kondisi ruang yang terlampau panas maupun dingin tidak hanya menyebabkan ketidaknyamanan, namun juga menurutkan kualitas kesehatan tubuh manusia. Untuk mendukung aktivitas di dalam sebuah ruang, sebaiknya suhu ruang berada di ambang netral yang nyaman bagi manusia. Objek studi yang ditinjau adalah bangunan dengan fungsi hotel yaitu Greenhost Boutique Hotel, Yogyakarta. Lokasi objek studi yang berada di Kota Yogyakarta memiliki kondisi iklim yang cukup panas. Untuk menyikapi kondisi iklimnya, hotel menggunakan kolam renang dan vegetasi pada void bangunan. Tujuan penelitian untuk mengetahui pengaruh kolam renang dan vegetasi tersebut terhadap kenyamanan termal pada area void serta mengetahui strategi yang tepat untuk mengoptimalkan kenyamanan termal pada area void tersebut. Penelitian menggunakan metode deskriptif-evaluatif dengan pendekatan kuantitatif dengan cara pengambilan data terkait cuaca dan faktor-faktor kenyamanan termal pada area void Greenhost Boutique Hotel. Pengambilan data dilakukan dengan cara pengukuran menggunakan alat wet bulb globe thermometer dan hot wire anenometer. Data yang sudah terkumpul akan dianalisis menggunakan ET Nomogram dan membandingkan hasil ukur dengan teori untuk mengetahui pengaruh kolam renang dan vegetasi pada void terhadap kenyamanan termalnya. Hasil yang menunjukan ketidaksesuaian data dengan standar kenyamanan termal akan dianalisa dan diusulkan strategi tambahan agar dapat mencapai standar kenyamanan termal. Berdasarkan analisis yang telah dilakukan, diperoleh beberapa kesimpulan. Pertama, tingkat kenyamanan pada cuaca cerah atau panas cenderung tidak nyaman dan pada cuaca berawan cenderung hangat nyaman. Kedua, tidak serta merta dengan menggunakan kolam renang dan vegetasi dapat menciptakan kondisi ruang yang sesuai dengan standar. Ketiga, penyebab utama ketidaknyamanan pada area void adalah kurangnya aliran udara dalam bangunan yang disebabkan oleh inlet yang kurang serta tidak efektif sebagai jalur masuk udara. Keempat, strategi yang diusulkan untuk optimasi kenyamanan termal area void adalah dengan memperbanyak inlet pada lantai dasar, menggunakan sirip vertikal pada bagian inlet, dan mengurangi atau mengganti jenis vegetasi pada area void. en_US
dc.language.iso Indonesia en_US
dc.publisher Program Studi Arsitektur Fakultas Teknik - UNPAR en_US
dc.subject VOID en_US
dc.subject HOTEL en_US
dc.subject KENYAMANAN TERMAL en_US
dc.subject VEGETASI en_US
dc.subject KOLAM RENANG en_US
dc.title Pengaruh kolam renang dan vegetasi pada void terhadap kenyamanan termal pada ruang publik Greenhost Boutique Hotel Yogyakarta en_US
dc.type Undergraduate Theses en_US
dc.identifier.nim/npm NPM6111801097
dc.identifier.nidn/nidk NIDN0404127402
dc.identifier.kodeprodi KODEPRODI611#Arsitektur


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search UNPAR-IR


Advanced Search

Browse

My Account