Abstract:
Industri kelapa sawit merupakan industri yang sangat penting bagi Indonesia.
Indonesia merupakan produsen kelapa sawit nomor satu di dunia dan produkproduk
kelapa sawit telah menjadi kebutuhan pokok bagi masyarakat Indonesia.
Dengan permintaan yang sedemikian tinggi maka perusahaan-perusahaan kelapa
sawit pun membutuhkan belanja modal untuk semakin meningkatkan produktivitas
mereka. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk menganalisa apa saja faktirfaktor yang mempengaruhi belanja modal yang dilakukan oleh perusahaan kelapa
sawit di Indonesia. Dalam menganalisa faktor-faktor yang mempengaruhi kegiatan belanja modal perusahaan kelapa sawit di Indonesia digunakan metode regresi panel data dinamis dengan metode GMM untuk menganalisa data-data yang berkaitan dengan
kegiatan belanja modal perusahaan kelapa sawit di Indonesia. Data ini didapatkan
dari beberapa perusahaan kelapa sawit yang sudah tercatat di BEI dari tahun 2010-
2019. Berdasarkan analisa yang dilakukan ditemukan bahwa faktor yang signifikan
mempengaruhi kegiatan belanja modal perusahaan kelapa sawit di Indonesia adalah
nilai rasio Tobin’s Q dan investasi yang dilakukan perusahaan sebelumnya.