Efektivitas alternatif penyelesaian sengketa hak cipta dan merek melalui jalur non-litigasi (analisis kasus Warkop DKI dengan Warkopi)

Show simple item record

dc.contributor.advisor Budiningsih, Catharina Ria
dc.contributor.author Irawan, Jonathan
dc.date.accessioned 2023-12-12T03:49:41Z
dc.date.available 2023-12-12T03:49:41Z
dc.date.issued 2022
dc.identifier.other skp44200
dc.identifier.uri http://hdl.handle.net/123456789/16742
dc.description 5116 - FH en_US
dc.description.abstract Sengketa Hak Cipta dan Merek yang terjadi antara Warkop DKI dan Warkopi menjadi salah satu sorotan sengketa yang cukup menjadi polemik. Sengketa ini berawal dari kemiripan yang dimiliki oleh anggota Warkopi dengan Warkop DKI, dan pada akhirnya melakukan peniruan dalam bentuk Parodi yang dilakukan dengan mengambil manfaat ekonomi berupa hak komersil, tidak hanya parodi tetapi Warkopi juga melakukan perbandingan kemiripan antara mereka dengan ketiga anggota dari Warkop DKI. Hal tersebut membuat Warkop DKI melakukan Somasi terhadap Warkopi, hal ini karena tindakan yang dilakukan Warkopi dalam peniruan karya dan menggunakan merek “Warkopi” yang memiliki persamaan pada pokoknya dengan Warkop DKI dilakukan tanpa mendapatkan izin dari Pihak Warkop DKI. Pada penelitian ini akan dilakukan penelusuran dan analisis untuk mengetahui penyelesaian sengketa yang digunakan oleh Warkop DKI dalam Sengketa Kekayaan Intelektual antara Warkop DKI dengan Warkopi, dan efektivitas dari Alternatif Penyelesaian Sengketa Non-Litigasi terkait Kekayaan Intelektual. Penelitian ini menggunakan metode pendekatan Sosio-Legal yang merupakan kajian hukum dengan memperhatikan ilmu hukum dan ilmu sosial yang berkembang dalam masyarakat. Kesimpulan dari penelitian ini adalah penyelesaian sengketa yang digunakan oleh Warkop DKI dalam Sengketa adalah Alternatif Penyelesaian Sengketa yang dilakukan dengan Somasi melalui Konferensi Pers sebagai media perantara. Alternatif Penyelesaian Sengketa ini cukup efektif untuk digunakan sebagai proses penyelesiaan sengketa, karena proses pengambilan keputusan berlangsung dengan cepat dan menggunakan biaya yang wajar, dan kepuasan bagi para pihak juga terjamin karena merupakan keputusan antara kedua belah pihak. en_US
dc.language.iso Indonesia en_US
dc.publisher Program Studi Hukum Fakultas Hukum - UNPAR en_US
dc.subject SENGKETA en_US
dc.subject ALTERNATIF PENYELESAIAN SENGKETA en_US
dc.subject HAK CIPTA en_US
dc.subject MEREK en_US
dc.subject SOMASI en_US
dc.subject EFEKTIVITAS en_US
dc.title Efektivitas alternatif penyelesaian sengketa hak cipta dan merek melalui jalur non-litigasi (analisis kasus Warkop DKI dengan Warkopi) en_US
dc.type Undergraduate Theses en_US
dc.identifier.nim/npm NPM6051801201
dc.identifier.nidn/nidk NIDN0410045901
dc.identifier.kodeprodi KODEPRODI605#Ilmu Hukum


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search UNPAR-IR


Advanced Search

Browse

My Account