Pemodelan, simulasi, dan optimasi fenomena fouling pada heat exchanger dalam proses pasteurisasi susu

Show simple item record

dc.contributor.advisor Putranto, Aditya
dc.contributor.advisor Samyudia, Yudi
dc.contributor.author Kurniawan, Yosef
dc.contributor.author Kresno, Steven Wahju
dc.date.accessioned 2023-11-16T04:14:24Z
dc.date.available 2023-11-16T04:14:24Z
dc.date.issued 2017
dc.identifier.other skp33488
dc.identifier.uri http://hdl.handle.net/123456789/16558
dc.description 4660 - FTI en_US
dc.description.abstract Produk industri susu semisal susu skim, selain sebagai minuman,dapat dimanfaatkan sebagai bahan baku industri pangan. Perlakuan panas pada industri susu, misalnya proses pasteurisasi dilakukan menggunakan alat penukar panas. Perlakuan panas ternyata menimbulkan masalah yaitu fouling yang merupakan peristiwa terakumulasinya bahan yang tidak diinginkan pada permukaan pemindah panas. Fouling memiliki mekanisme rumit dan menimbulkan kerugian yang sangat besar, sehingga dibutuhkan model yang representatif untuk mengontrolnya. Manfaat penelitian ini adalah untuk memberikan pengertian bagi industri susu mengenai mekanisme fouling, sehingga dapat mengambil langkah tepat untuk meminimalisir kerugian. Tujuan penelitian ini adalah membuat model yang merepresentasikan fenomena fouling pada alat penukar panas dalam proses HTST. Pemodelan dilakukan menggunakan neraca massa, panas dan momentum. Tujuan kedua adalah melakukan simulasi pembentukan deposit pada permukaan alat penukar panas dengan menggunakan parameter yang didapat dari literatur dan hasilnya ditampilkan dalam profil ketebalan lapisan deposit pada waktu dan posisi tertentu. Simulasi ini juga bertujuan untuk mengetahui parameter mana yang paling mempengaruhi terjadinya fouling. Tujuan ketiga adalah melakukan optimasi kondisi operasi alat penukar panas sehingga dapat meminimalisir pembentukan fouling. Adapun tujuan lain dari penelitian ini adalah mempelajari fenomena perpindahan massa, panas dan momentum yang terjadi dalam peristiwa fouling. Langkah pertama penelitian adalah mencari data literatur yaitu data-data fisik yang diperlukan untuk melakukan simulasi. Simulasi dilakukan menggunakan software COMSOL Multiphysics 5.0 baik untuk plate heat exchanger, maupun untuk shell and tube heat exchanger. Dari hasil simulasi akan didapat data ketebalan lapisan deposit dan temperatur keluaran susu, kemudian dilakukan analisa sensitivitas untuk menentukan parameter yang paling berpengaruh. Optimasi kemudian dilakukan memakai bantuan software Design-Expert lalu dilakukan lagi simulasi pada COMSOL Multiphysics 5.0 untuk mendapat ketebalan deposit seminimum mungkin dalam kondisi batas yang ada. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ketebalan lapisan deposit paling dipengaruhi oleh parameter suhu dinding, namun untuk mencapai kondisi batas yang ditetapkan, harus dilakukan optimasi dengan mempertimbangkan faktor lain yaitu suhu masukan susu dan laju alir linear susu. Dari hasil optimasi didapat bahwa kondisi optimum untuk plate heat exchanger yang digunakan adalah pada suhu masukan 50 °C, laju alir masukan 0,3 mls dan suhu dinding 78,07°C sementara untuk shell and tube heat exchanger yang digunakan terjadi pada suhu masukan 25 °C, laju alir masukan 0,3 m/s dan suhu dinding 75,5°C. Jumlah akumulasi deposit pada shell and tube heat exchanger juga akan selalu lebih besar dibanding pada plate heat exchanger pada parameter yang sama. en_US
dc.language.iso Indonesia en_US
dc.publisher Program Studi Teknik Kimia Fakultas Teknologi Industri - UNPAR en_US
dc.subject Fouling en_US
dc.subject heat exchanger en_US
dc.subject pasteurisasi en_US
dc.subject HTST en_US
dc.subject optimasi en_US
dc.title Pemodelan, simulasi, dan optimasi fenomena fouling pada heat exchanger dalam proses pasteurisasi susu en_US
dc.type Undergraduate Theses en_US
dc.identifier.nim/npm NPM2013620021
dc.identifier.nim/npm NPM2013620107
dc.identifier.kodeprodi KODEPRODI614#Teknik Kimia


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search UNPAR-IR


Advanced Search

Browse

My Account