Implementasi Program Jabar Saber Hoaks dalam memverifikasi berita hoaks pada media sosial di Jawa Barat

Show simple item record

dc.contributor.author Herlambang, Rafiqi Abizard
dc.date.accessioned 2023-09-25T02:10:24Z
dc.date.available 2023-09-25T02:10:24Z
dc.date.issued 2023
dc.identifier.other skp43630
dc.identifier.uri http://hdl.handle.net/123456789/16009
dc.description 10182 - FISIP en_US
dc.description.abstract Program Jabar Saber Hoaks di atur dalam Rencana Strategis (RENSTRA) Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Jawa Barat Tahun 2018-2023. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis Implementasi Program Jabar Saber Hoaks dalam Memverifikasi Berita Hoaks pada Media Sosial di Jawa Barat. Untuk mengetahui keberhasilan implementasi peneliti menggunakan teori yang dikemukakan oleh Charles O Jones (1996) dengan menggunakan 3 variabel yang terdiri dari Organisasi, Interpretasi, Aplikasi. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif. Adapun sumber data yang peneliti gunakan dalam penelitian ini berupa wawancara, observasi, dan studi dokumen. Wawancara dilakukan kepada Dinas Komunikasi dan Informatika Jawa Barat dan Jabar Saber Hoaks selaku pelaksana dan juga masyarakat selaku penerima manfaat program. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat kemitraan dari pihak Dinas Komunikasi dan Informatika Jawa Barat dengan tim Jabar Saber Hoaks dalam implementasi program. Tim Jabar Saber Hoaks menghadapi hambatan atau kendala terkait implementasi program Jabar Saber Hoaks, yakni mengenai sosialisasi yang belum merata kepada berbagai lapisan masyarakat, hal ini tidak dapat berjalan sesuai dengan arahan program akibat pandemik. Selain itu, terdapat juga kesulitan dalam melakukan kerjasama dengan lembaga pemerintah dalam mencapai aktivitas yang dimiliki oleh program. en_US
dc.language.iso Indonesia en_US
dc.publisher Program Studi Ilmu Administrasi Publik Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik - UNPAR en_US
dc.subject Implementasi Program en_US
dc.subject Jabar Saber Hoaks en_US
dc.subject Berita Hoaks en_US
dc.title Implementasi Program Jabar Saber Hoaks dalam memverifikasi berita hoaks pada media sosial di Jawa Barat en_US
dc.type Undergraduate Theses en_US
dc.identifier.nim/npm NPM2017310019
dc.identifier.nidn/nidk NIDN0407107601
dc.identifier.kodeprodi KODEPRODI607#Ilmu Administrasi Publik


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search UNPAR-IR


Advanced Search

Browse

My Account