dc.description.abstract |
Saat ini, peran sumber daya manusia terhadap proses pencapaian tujuan organisasi menjadi penting karena sumber daya manusia melakukan proses perencanaan, pembuatan strategi, hingga inovasi dalam organisasi. Untuk memaksimalkan peran sumber daya manusia dalam organisasi, maka para ahli manajemen sumber daya manusia dan perilaku organisasi memfokuskan perhatiannya pada suatu konsep yang disebut Organizational Citizenship Behaviour (OCB) atau kewarganegaraan organisasi. Berdasarkan hal tersebut, penulis melihat adanya fenomena terkait tingkat kepuasan kerja yang memberi pengaruh terhadap organizational citizenship behavior (OCB) karyawan di PT Dua Putra Sukasirna Sukaluyu Cianjur. Berdasarkan preliminary research, menunjukkan bahwa perilaku organizational citizenship behavior (OCB) perusahaan cukup rendah yang disebabkan oleh tingkat kepuasan kerja karyawan. Penelitian ini dilaksanakan guna mengetahui bagaimana kepuasan kerja mempengaruhi organizational citizenship behavior (OCB) karyawan di PT Dua Putra Sukasirna Sukaluyu Cianjur. Penelitian berjenis applied research ini mengimplementasikan metode penelitian deskriptif dan kausal. Dalam pengumpulan data, penulis melakukan wawancara dan penyebaran kuesioner kepada 43 karyawan PT Dua Putra Sukasirna Sukaluyu Cianjur. Teknik analisis deskriptif serta uji regresi linier sederhana dimanfaatkan untuk mengolah serta menganalisis data yang telah diperoleh. Hasil penelitian menunjukkan kepuasan karyawan berada pada taraf setuju dan organizational citizenship behavior (OCB) karyawan juga berada pada taraf setuju. Selanjutnya, kepuasan kerja juga diketahui memberi berpengaruh positif terhadap organizational citizenship behavior (OCB) dengan (47,8%) varians pada organizational citizenship behavior (OCB) dapat dijelaskan melalui kepuasan kerja. |
en_US |