Pengaruh brand ambassador dan kualitas produk terhadap niat beli konsumen kosmetik Maybelline dengan brand image sebagai variabel intervening

Show simple item record

dc.contributor.advisor Istiharini
dc.contributor.author Roseline, Fiona
dc.date.accessioned 2023-07-28T02:07:02Z
dc.date.available 2023-07-28T02:07:02Z
dc.date.issued 2022
dc.identifier.other skp43110
dc.identifier.uri http://hdl.handle.net/123456789/15597
dc.description 24804 - FE en_US
dc.description.abstract Kosmetik merupakan salah satu hal yang seringkali berhubungan dengan wanita dan seringkali dibutuhkan oleh sebagian besar manusia. Berdasarkan data dari Media Indonesia, populasi wanita di Indonesia berada di angka lebih dari 150 juta jiwa dan dapat diperkirakan akan menjadi pasar kosmetik dengan peringkat ke-5 terbesar di dunia. Maybelline merupakan brand kosmetik internasional yang berdiri pada tahun 1915 di New York dan memiliki daya saing yang tinggi di pasar kosmetik. Data Top Brand Index menunjukkan dalam beberapa kategori produk Maybelline cukup unggul dibandingkan pesaing lainnya. Semakin meningkatnya pertumbuhan industri kosmetik dapat meningkatkan persaingan secara signifikan. Hal ini mendorong perusahaan untuk menentukan strategi pemasaran yang tepat untuk perusahaannya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh brand ambassador dan kualitas produk terhadap niat beli dengan brand image sebagai variabel intervening. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dan explanatory research. Penulis mengumpulkan data melalui kuesioner sebanyak 100 responden dengan kriteria Wanita berusisa 15-64 tahun, mengetahui produk kosmetik Maybelline, dan mengetahui ITZY sebagai brand ambassador Maybelline. Penelitian ini menggunakan metode PLS-SEM dengan software SmartPLS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh positif dan signifikan antara brand ambassador terhadap brand image. Lalu, terdapat pengaruh positif dan signifikan kualitas produk terhadap brand image. Selain itu, terdapat pengaruh positif dan signifikan antara kualitas produk terhadap niat beli. Dalam penelitian juga menunjukkan terdapat pengaruh positif dan signifikan antara brand image terhadap niat beli. Namun, berdasarkan penelitian menunjukkan bahwa tidak terdapat pengaruh positif dan signifikan antara brand ambassador terhadap niat beli. Dalam penelitian ini menunjukkan bahwa brand image mampu secara positif dan signifikan memediasi pengaruh brand ambassador terhadap niat beli dan pengaruh kualitas produk terhadap niat beli. Lalu, Brand image berpengaruh positif dan signifikan dalam memediasi pengaruh brand ambassador dan kualitas produk terhadap niat beli secara bersamaan. en_US
dc.language.iso Indonesia en_US
dc.publisher Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi - UNPAR en_US
dc.subject Brand Ambassador en_US
dc.subject Kualitas Produk en_US
dc.subject Brand Image en_US
dc.subject Niat Beli en_US
dc.title Pengaruh brand ambassador dan kualitas produk terhadap niat beli konsumen kosmetik Maybelline dengan brand image sebagai variabel intervening en_US
dc.type Undergraduate Theses en_US
dc.identifier.nim/npm NPM6031801111
dc.identifier.nidn/nidk NIDN0428047902
dc.identifier.kodeprodi KODEPRODI603#Manajemen


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search UNPAR-IR


Advanced Search

Browse

My Account