Pelaksanaan Program Raskin : studi kasus penyaluran di Kelurahan Adiarsa Barat

Show simple item record

dc.contributor.advisor Aryadi, Deny M. Tri
dc.contributor.author Novianti, Lidia
dc.date.accessioned 2023-07-04T01:59:09Z
dc.date.available 2023-07-04T01:59:09Z
dc.date.issued 2017
dc.identifier.other skp33832
dc.identifier.uri http://hdl.handle.net/123456789/15388
dc.description 7642 - FISIP en_US
dc.description.abstract Judul penelitian ini adalah Pelaksanaan Program Raskin (Studi Kasus Penyaluran di Kelurahan Adiarsa Barat). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pelaksanaan penyaluran raskin di Kelurahan Adiarsa Barat. Penelitian ini berguna untuk memberikan perbaikan pelaksanaan program raskin kedepannya, berkaitan dengan permasalahan program raskin yang lebih banyak berada pada seputar pelaksanaan penyaluran. Penelitian ini menggunakan teori Stufflebeam, dengan menggunakan empat komponen yaitu: konteks, masukan, proses, dan hasil. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian naratif. Peneliti dalam memahami pelaksanaan penyaluran raskin lebih membutuhkan cerita dan pendapat dari narasumber secara mendalam. Berkaitan juga dengan bagaimana kronologi penyaluran raskin yang terlaksana di Keluarahan Adiarsa Barat. Maka dari itu, peneliti menggunakan pendekatan naratif sebagai metode penelitian. Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data melalui studi dokumen, observasi, dan wawancara mendalam dengan pihak yang berkaitan dengan penyaluran raskin yaitu pihak kelurahan, Perum Bulog, serta RTS-PM yang menjadi kelompok sasaran program. Untuk mengecek keabsahan data peneliti menggunakan triangulasi sumber dan kemudian hasil analisis berupa narasi untuk memperoleh gambaran secara mendalam mengenai penyaluran raskin. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penyaluran raskin di Kelurahan Adiarsa Barat masih kurang terlaksana dengan baik. Hal ini dibuktikan dari komponen hasil yang belum sepenuhnya mencapai tujuan program. Penyaluran raskin di Kelurahan Adiarsa Barat tidak tepat jumlah dan tidak tepat harga. Saran dari hasil penelitian adalah mengenai koordinasi antara RW/RT dengan kelurahan, dimana Musyawarah Kelurahan harus dijalankan, tidak hanya tertulis. en_US
dc.language.iso Indonesia en_US
dc.publisher Program Studi Ilmu Administrasi Publik Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik - UNPAR en_US
dc.subject Evaluasi Program en_US
dc.subject Program Raskin en_US
dc.subject Penyaluran Raskin en_US
dc.title Pelaksanaan Program Raskin : studi kasus penyaluran di Kelurahan Adiarsa Barat en_US
dc.type Undergraduate Theses en_US
dc.identifier.nim/npm NPM2012310011
dc.identifier.kodeprodi KODEPRODI607#Ilmu Administrasi Publik


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search UNPAR-IR


Advanced Search

Browse

My Account