Efektivitas desain light shelf pada ruang dalam Gedung Utara Pusat Pembelajaran Arntz-Geise (PPAG) Universitas Katolik Parahyangan Bandung

Show simple item record

dc.contributor.advisor Suriansyah, Yasmin
dc.contributor.author Iljas, Shavira Retna Andjani
dc.date.accessioned 2023-06-08T06:16:00Z
dc.date.available 2023-06-08T06:16:00Z
dc.date.issued 2022
dc.identifier.other skp42717
dc.identifier.uri http://hdl.handle.net/123456789/15191
dc.description 6466 - FTA en_US
dc.description.abstract Sektor pembangunan saat ini menjadi salah satu faktor terjadinya pemanasan global, yaitu sebesar 40% dari total seluruh sektor di dunia. Hal ini memaksa para arsitek dan pihak pembangun lainnya untuk mulai membangun bangunan yang ramah lingkungan. Salah satu cara untuk mewujudkan bangunan ramah lingkungan, atau sering disebut dengan bangunan hijau (green building), adalah efisiensi energi, baik energi listrik maupun sumber daya lainnya. Penggunaan cahaya alami sebagai pencahayaan dalam bangunan akan sangat membantu mengurangi konsumsi energi listrik pada bangunan. Salah satu upaya untuk memaksimalkan pencahayaan alami pada bangunan adalah dengan menggunakan light shelf. Gedung Pusat Pembelajaran Arntz-Geise (PPAG) adalah salah satu gedung pembelajaran bertingkat tinggi di kawasan kampus Universitas Katolik Parahyangan (UNPAR) yang mengusung konsep bangunan hijau dengan upaya memaksimalkan penggunaan desain pasif, salah satunya adalah dengan penggunaan light shelf pada ruang dalam gedung. Berdasarkan hasil simulasi awal pada ruang dalam gedung PPAG UNPAR, ditemukan bahwa ruang pada lantai 7 dengan fungsi ruang studio sudah memenuhi kebutuhan standar bangunan hijau (Greenship NB. versi 1.2), sedangkan pada lantai 4 dengan fungsi ruang kelas belum memenuhi standar bangunan hijau. Selain itu, pencahayaan alami pada ruang dalam ini belum memenuhi standar pencahayaan sesuai dengan SNI. Oleh karena itu, dilakukan penelitian lebih lanjut mengenai efektivitas peran penggunaan light shelf pada beberapa lantai di tower utara gedung PPAG UNPAR dan kemudian dilakukan upaya untuk meningkatkan pencahayaan alami pada ruang dalam gedung dengan tujuan agar kegiatan pembelajaran pada Gedung PPAG UNPAR dapat berjalan tanpa harus bergantung sepenuhnya pada pencahayaan buatan. Penelitian ini dilakukan menggunakan metode eksperimental simulasi dengan pendekatan kuantitatif dan kualitatif dimana simulasi dilakukan menggunakan software Velux Daylight Visualizer. Simulasi menggunakan software Velux Daylight Visualizer menunjukkan intensitas pencahayaan alami dalam suatu ruang sesuai dengan desain serta material yang dipilih. Pada penelitian ini simulasi dilakukan sebanyak 5 (lima) kali, yaitu kondisi eksisting ruang dengan dan tanpa light shelf, kondisi ruang dengan modifikasi warna material light shelf, kondisi ruang dengan modifikasi material finishing plafon, dan kondisi ruang dengan modifikasi kemiringan light shelf. Berdasarkan hasil penelitian, efektivitas peran desain light shelf pada kondisi eksisting ruang belum optimal secara standar SNI. Namun, secara standar GBCI, hanya lantai 4 saja yang belum memenuhi standar 30% luas NLA sebesar 300 lux. Efektivitas desain light shelf pada kondisi eksisting ruang masih kurang karena pemilihan material light shelf eksisting yang tidak memantulkan cahaya matahari ke dalam ruang dengan maksimal. Selanjutnya, berdasarkan hasil penelitian, modifikasi desain light shelf yang paling efektif adalah modifikasi pada material finishing plafon. Modifikasi material finishing plafon menunjukkan peningkatan intensitas pencahayaan alami sebesar 32,1% dari kondisi eksisting ruang bila tidak menggunakan light shelf. en_US
dc.language.iso Indonesia en_US
dc.publisher Program Studi Arsitektur Fakultas Teknik - UNPAR en_US
dc.subject light shelf en_US
dc.subject intensitas pencahayaan alami en_US
dc.subject Greenship NB. 1.2 en_US
dc.title Efektivitas desain light shelf pada ruang dalam Gedung Utara Pusat Pembelajaran Arntz-Geise (PPAG) Universitas Katolik Parahyangan Bandung en_US
dc.type Undergraduate Theses en_US
dc.identifier.nim/npm NPM2017420133
dc.identifier.nidn/nidk NIDN0409075701
dc.identifier.kodeprodi KODEPRODI611#Arsitektur 


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search UNPAR-IR


Advanced Search

Browse

My Account