dc.description.abstract |
tunai merupakan salah satu pengembalian yang investor harapkan.
Pembagian dividen akan diatur dalam kebijakan dividen perusahaan. Kebijakan dividen
perusahaan perlu menyeimbangkan antara kebutuhan perusahaan untuk berkembang dan
memenuhi harapan pemegang saham. Di perusahaan di sektor industri manufaktur pada
periode 2016-2019 beberapa perusahaan membagikan dividen tunai per lembar saham
sangat kecil, dan terdapat juga perusahaan yang membagikan dividen yang menurun secara
drastis.
Penelitian dilakukan untuk mengetahui pengaruh kinerja keuangan pada
perusahaan-perusahaan di sektor industri barang konsumsi. Variabel independen adalah
yaitu terdiri dari return on asset, current ratio, total asset turn over, dan debt to equity
terhadap variabel dependennya adalah dividend payout ratio.
Penelitian menggunakan data laporan keuangan 15 perusahaan di sektor industri
barang konsumsi yang terdaftar di BEI periode 2016-2019. Model regresi linear berganda
dilakukan dengan bantuan software SPSS for Windows.
Hasil penelitian ini menunjukan bahwa return on asset dan current ratio memiliki
pengaruh positif terhadap yaitu dividend payout ratio. Model ini hanya menjelaskan 26,5%,
masih ada variabel lain yang dapat menjelaskan dividend payout ratio. |
en_US |