Abstract:
Rating restoran adalah ukuran kepuasan berdasarkan penilaian atau opini pelanggan restoran
terhadap mutu dan fasilitas restoran. Rating yang tinggi (mendekati, lima dari lima) akan
menarik orang untuk berkunjung ke suatu restoran. Oleh karena itu, dibang11n sebuah model
untuk membantu pengusaha restoran dalam memprediksi rating dari restoran yang akan dibuka
atau untuk mempelajari pengaruh terha.dap rating ketika mereka melakukan perubahan
layanan. Model yang dibangun berdasarkan pohon keputusan dan menggunakan data r-ating
dari ©ZomatoTM Ltd untuk restoran di Kota Bandtmg dan sekitarnya. Kemudian, model pohon
keputusan ini diperbaiki dengan memperhatikan parameter kedalaman maksimtrm dari pohon
keputusan dan sampel minimal. Pemilihan kedua parameter ini dilakukan untuk menghasilkan
pohon keputusan baru yang lebih baik ditinjau dari nilai koefisien detenninasi. Selanjutnya, hasil
prediksi rating restoran dari pohon keputusan ini beserta data lokasi restoran, dibuat visualisasi
yang ramah pengguna berbentuk peta kecamatan dengan filter berupa fasilitas. Dari visualisasi
ini, pengg;una dapat memilih fasilitas untuk mendapatkan lokasi restoran dengan rating terbaik.