Abstract:
Pada era globalisasi sekarang ini, perkembangan bisnis usaha meningkat secara pesat sehingga
persaingan pun makin ketat. Tiap perusahaan harus dapat bertahan dalam persaingan ini. Salah
satu usaha yang dapat dilakukan adalah dengan memiliki manajemen yang baik. Pengendalian
internal sangat penting dalam membantu perusahaan dalam mengelola aktivitas dan mencegah
risiko yang tidak diinginkan. Siklus penjualan sangat penting bagi perusahaan karena dapat
menentukan keberlanjutan perusahaan.
Siklus penjualan merupakan siklus penting yang menunjang kegiatan operasi
perusahaan. Penelitian ini dijabarkan berdasarkan teori pengendalian internal menggunakan
COSO’s Enterprise Risk Management (ERM) Framework yang di dalamnya terdapat delapan
komponen, yaitu internal environment, objective setting, event identification, risk assessment,
risk response, control activities, information and communication, dan monitoring.
Metode yang digunakan dalam penelitian adalah metode penelitian deskriptif.
Penelitian deskriptif ini menggunakan data primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan
data yang digunakan adalah penelitian lapangan dan penelitian kepustakaan. Penelitian ini
dilakukan di Devata Suite and Residence yang merupakan perusahaan industri perhotelan yang
berada di Jl. Dewi Sri IV Gang Cendana No. 67, Bali.
Berdasarkan hasil penelitian, Devata Suite and Residence memiliki
pengendalian internal yang dilakukan oleh perusahaan pada siklus penjualan sudah baik dan
memadai, namun terdapat beberapa kekurangan pada kebijakan dan prosedur di siklus
penjualan. Jika kekurangan tersebut dapat diperbaiki dan dilakukan oleh perusahaan, maka
efektivitas pada siklus penjualan perusahaan akan meningkat. Peneliti juga menyarankan
perusahaan untuk melakukan perbaikan pada deskripsi pekerjaan dan struktur organisasi
perusahaan, serta menambahkan beberapa penggunaan dokumen pada siklus penjualan. Untuk
penelitian selanjutnya peneliti mengharapkan adanya penelitian selanjutnya yang melakukan
analisis pengendalian internal pada siklus lain yang belum dibahas pada penelitian ini.